Ini Tanggapan Bobotoh Mengenai Pernyataan Manajemen Persib Soal Robert Alberts dan Tiket

Ribuan Bobotoh yang melakukan aksi unjuk rasa di Graha Persib, Rabu 10 Agustus 2022 menunjukkan kepuasannya. Pasalnya, tuntutan yang dilayangkan dalam aksi tersebut dipenuhi manajemen Persib Bandung.

Ini Tanggapan Bobotoh Mengenai Pernyataan Manajemen Persib Soal Robert Alberts dan Tiket
Ribuan Bobotoh yang melakukan aksi unjuk rasa di Graha Persib, Rabu 10 Agustus 2022 menunjukkan kepuasannya. Pasalnya, tuntutan yang dilayangkan dalam aksi tersebut dipenuhi manajemen Persib Bandung.

INILAHKORAN, Bandung - Ribuan Bobotoh yang melakukan aksi unjuk rasa di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Rabu 10 Agustus 2022 menunjukkan kepuasannya.

Pasalnya, tuntutan Bobotoh yang dilayangkan dalam aksi tersebut dipenuhi manajemen Persib Bandung.

Tidak hanya keinginannya untuk mencoret pelatih Robert Alberts. Namun manajemen Persib juga mengabulkan keinginan Bobotoh mengenai penjualan tiket di laga kandang Persib di Liga 1 2022/2023. 

Baca Juga : Manajemen Persib Penuhi Keinginan Bobotoh Soal Tiket Kandang

Seperti yang diungkapkan Perdana Menteri Viking Persib Club Yoedi Badui. Ia menyampaikan rasa terimakasihnya karena tuntutan yang dikeluarkan bisa dipenuhi manajemen Persib

"Pertama, ganti pelatih. Bukan tanpa dasar dan itu memang sudah menjadi aspirasi Bobotoh. Kedua, soal fleksibel Bobotoh. Kami kemarin mengalami kesulitan membeli tiket hingga akhirnya bobotoh tidak bisa ke stadion. Temen-temen bisa lihat sendiri, Persib lawan Madura kosong, itu karena keruwetan tiket, tuntutan kami jelas, rene out dan tiket," kata Yoedi Badui. 

Yoedi Badui selaku penanggung jawab aksi unjuk rasa mengaku bersyukur dengan pernyataan yang dikeluarkan manajemen Persib. Sebab kedua tuntutan itu dikabulkan. 

Baca Juga : Umuh Muchtar Pastikan Pengganti Robert Alberts Merupakan Pelatih Asing

"Ini kabar baik bagi Bobotoh, ini semua bentuk kecintaan kami kepada Bobotoh. selanjutnya kami minta manajemen Persib untuk mencari pengganti pelatih Persib sesegera mungkin lebih dari kemarin. Supaya target juara tahun ini bisa tercapai," harapnya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani