Ini Ungkapan Yaya Sunarya Jadi Pelatih Kepala Sementara Saat Persib Melawan PSM

Yaya Sunarya dipercaya sebagai pelatih kepala sementara saat Persib berhadapan dengan PSM Makassar di laga keempat Liga 1 2023/2024, Sabtu, 22 Juli 2023 kemarin.

Ini Ungkapan Yaya Sunarya Jadi Pelatih Kepala Sementara Saat Persib Melawan PSM
Pelatih kepala sementara Persib Yaya Sunarya

INILAHKORAN, Bandung - Yaya Sunarya buka-bukaan soal pengalamannya menjadi pelatih kepala sementara Persib usai mundurnya Luis Milla.

Yaya Sunarya dipercaya sebagai pelatih kepala sementara saat Persib berhadapan dengan PSM Makassar di laga keempat Liga 1 2023/2024, Sabtu, 22 Juli 2023 kemarin.

Sayangnya di laga yang digelar di Stadion Gelora B.J Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan itu, Yaya Sunarya gagal membawa Persib meraih kemenangan. Maung Bandung kalah dengan skor 2-4. 

Baca Juga : Yaya Sunarya Buka Peluang Rotasi Lini Belakang Saat Hadapi Persik

Yaya Sunarya akui merasakan perbedaan. Sebab selama ini, dia hanya berada di posisi belakang lantaran bertugas sebagai pelatih fisik Persib

"Yang pasti, 2004 kalau enggak salah waktu itu (pelatih Persib) Juan Paez kena sanksi 2 kali pertandingan lawan PSIS Semarang dan satu lagi lawan Semen Padang yang harus pindah ke Pusdikpom, sementara PSIS di Stadion Siliwangi ya, saya pertama memimpin di situ, lutut saya terus terang gemetar meskipun Juan paez ada di tribun," ungkap Yaya Sunarya.

Menurutnya, itu menjadi pengalaman pertamanya dipercaya memimpin tim dalam sebuah pertandingan. Apalagi saat itu tidak diperbolehkan menggunakan alat komunikasi.

Baca Juga : Persib Banyak Kebobolan, Yaya Sunarya Pastikan Evaluasi

"Saya gemetar, tapi itu menjadi suatu pengalaman, menjadi suatu pembelajaran sejak tahun 2004 karena proses terus berlanjut," tuturnya. 

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti