Kasus Covid-19 Meningkat, Oded: Banyak Faktor

Wali Kota Bandung Oded M Danial mengatakan progres vaksinasi lansia di Kota Bandung masih berjalan baik. 

Kasus Covid-19 Meningkat, Oded: Banyak Faktor
istimewa

INILAH, Bandung - Wali Kota Bandung Oded M Danial mengatakan progres vaksinasi lansia di Kota Bandung masih berjalan baik. 

Kendati demikian, dia tetap menginstruksikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna dan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung Ahyani Raksanagara mempercepat vaksinasi lansia.

"Diharapkan vaksinasi untuk lansia, termasuk pendidik, guru, dan semuanya bisa lancar. Insyaallah on the track semua," kata Oded, Senin (7/6/2021).

Baca Juga : Usut Dana Hibah Kadin, Kejari Periksa 10 Saksi

Menurutnya, vaksinasi lansia memang terdapat sejumlah persoalan yang dihadapi. Mulai dari tidak ada yang mengantarkan, sampai dari sisi jumlah vaksin.

"Tapi itu sedang diupayakan (jumlah vaksin), yang lainnya itu ada lansia yang susah karena tidak ada yang mengantar dari keluarganya dan sebagainya," ucapnya.

Terkait kenaikan kasus positif Covid-19 di Kota Bandung pascalebaran, Oded menyebut banyak faktor yang mempengaruhinya.

Baca Juga : Wali Kota Bandung Jalani Vaksin Dosis Kedua

"Kalau pascalebaran bukan hanya Kota Bandung, di banyak daerah juga sama begitu. Karena ketika lebaran itu yang sulit dihindari, masyarakat untuk bersilaturahmi. Saya kira ini memang yang harus kita waspadai bersama," ujarnya. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani