Kembali Dipercaya, Pos Indonesia Kembali Distribusikan Bantuan Pangan CBP Januari-Juni 2024

Pada Januari-Juni 2024 ini, PT Pos Indonesia kembali dipercaya pemerintah untuk mendistribusikan bantuan pangan CBP (cadangan beras pemerintah).

Kembali Dipercaya, Pos Indonesia Kembali Distribusikan Bantuan Pangan CBP Januari-Juni 2024
Direktur Utama Pos Indonesia Faizal Rochmad Djoemadi mengatakan kepercayaan itu kembali diberikan usai pihaknya suskes mendistribusikan seluruh bantuan pangan CBP beras periode 2023 kepada penerima bantuan pangan (PBP). (istimewa)

“Tarif, teknologi, dan pelayanan menjadi penjamin terpenuhinya akuntabilitas dalam penyelesaian pekerjaan. Ini menjadi penilaian utama kenapa Pos Indonesia kembali dipercaya untuk mendistribusikan bantuan beras pada tahun ini,” ujarnya.

Untuk menjamin kelancaran distribusi, Pos Indonesia telah menggunakan teknologi canggih, Aplikasi Pos Giro Cash (PGC). Aplikasi ini melakukan validasi secara akurat penerima bantuan. Penerima yang telah mendapatkan bantuan dapat diketahui dari foto diri bersama dengan identitas yang dibawa yaitu KTP/KK. Termasuk titik atau lokasi dimana penerima bantuan menerima beras. 

“Semua dapat dilihat titik koordinatnya dalam peta atau maps. Penerima juga diketahui by name by address, termasuk ada foto penerimanya. Jadi ini sangat akurat,” ucapnya. 

Baca Juga : Targetkan Penjualan Naik 40 Persen di Jabar, Axioo Tambah Jaringan Service Center

Sedangkan, Direktur Bisnis Kurir dan Logistik Pos Indonesia Tonggo Marbun mengatakan dalam pengangkutan beras dari gudang Bulog menuju ke lokasi penyerahan bantuan, Pos Indonesia menggunakan Aplikasi CBP. CBP adalah aplikasi first dan middle mile (tracking pengiriman sejak dari gudang sampai titik penyerahan). 

“Dengan aplikasi ini, seluruh proses pemindahan dan pengangkutan beras dapat dilacak dan diketahui jumlahnya secara realtime,” ujar Tonggo. 

Setelah seluruh proses terlaksana dengan baik, proses selanjutnya pendokumentasian seluruh arsip ataupun dokumen akan dilakukan menggunakan Aplikasi e-Filing. e-Filing dipakai mendukung akuntabilitas dalam hal evidence dokumen penyerahan secara digital. 

Baca Juga : Jalan Tol Serpong-Cinere Garapan Waskita Diresmikan sebagai Jalur Alternatif Menuju Bandara Soetta

Nantinya, seluruh dokumen CBP tersimpan secara digital dalam storage dengan tingkat keamanan yang tinggi. 


Editor : Doni Ramdhani