Komunitas Nelayan Pendukung Ganjar Berbagi Sembako dan Bersih-Bersih Pesisir Pangandaran

Komunitas Nelayan Pesisir Jawa Barat (Jabar) menggelar aksi sosial berupa distribusi paket sembako untuk 1.000 nelayan dan keluarganya di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Minakarya Cijulang di Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Komunitas nelayan pendukung Ganjar Pranowo berharap, bantuan ini mampu meringankan beban ekonomi para nelayan kecil di Pangandaran.

Komunitas Nelayan Pendukung Ganjar Berbagi Sembako dan Bersih-Bersih Pesisir Pangandaran

Selain program pro nelayannya, Handi menyebut bahwa anggota Komunitas Nelayan Pesisir Jabar juga sangat mengagumi pribadi dari Ganjar. Ganjar dikenakan sebagaimana pemimpin yang bermasyarakat, ramah, dan selalu berupaya mengayomi masyarakat dari semua kalangan.

Sebab itu, komunitas ini bertekad akan terus mengkonsolidasikan dukungan dari para nelayan lain di wilayah Jawa Barat. "Kita dari kelompok-kelompok kecil nelayan melakukan deklarasi dukungan untuk Pak Ganjar. Karena ini adalah yang pertama kali di Jawa Barat, mudah -mudahan ini jadi langkah awal kita untuk terus menyuarakan dukungan untuk Pak Ganjar dari nelayan di Jawa Barat," sebut Handi.

"Kegiatan berikutnya insyaallah kita akan membuat pelatihan-pelatihan untuk para nelayan. Misalnya pada musim pra panen, itu ikan jadi menumpuk. Akhirnya harga turun dan membebankan para nelayan. Jadi pelatihan nanti kita akan mengakali agar kerugian ini bisa dihindari para nelayan," tambahnya. (*)

Baca Juga : Rumah Guru SMPN 2 Caringin Garut Nyaris Tertimbun Diterjang Longsor

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti