Langkah Pemprov Jaga Indeks Pembangunan Pemuda Jabar Tetap Stabil

Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Jawa Barat Engkus Sutisna mengatakan, pihaknya memiliki tantangan besar untuk menjaga Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) di Jabar tetap stabil. Mengingat di masa pademi Covid -19 ini berimbas pada anjloknya di sejumlah sektor. 

Langkah Pemprov Jaga Indeks Pembangunan Pemuda Jabar Tetap Stabil
istimewa

 

Bahkan, tingkat pengangguran terbuka (TPT) tertinggi berasal dari sekolah menengah kejuruan (SMK) dengan persentase 18,75 persen. Rinciannya SD ke bawah (5,68%), SMP (10,70%), SMA (13.73%), Diploma I/II/III (9,85%) dan universitas (10,19%).

 

Baca Juga : Ali Rasyid Minta Pemprov Jabar Sikapi Serius Penambangan Pasir Gunung Galunggung

Engkus menambahkan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah menyusun strategi agar Agar IPP Jabar tidak melorot. Di antaranya, melalui payung Pergub yang menitahkan OPD untuk berbagi tugas dalam pembangunan pemuda. 

 

Pihaknya  berupaya dengan menghadirkan inovasi, di mana Gubernur Jabar Ridwan Kamil pun telah menginisiasi sejumlah program, seperti pemuda Jabar Future Leaders, Ajudan Magang Millennial, Jabar Innovation Fellowship.

 


Editor : JakaPermana