Lepas Putu Gede ke Bhayangkara FC, Persib Dapat Berapa?

CEO Bhayangkara FC, Sumardji, menegaskan pihaknya mendapatkan I Putu Gede Juni Antara dari Persib Bandung tidak secara gratis. Lalu, berapa kompensasinya?

Lepas Putu Gede ke Bhayangkara FC, Persib Dapat Berapa?
I Putu Gede Juni Antara kembali ke Bhayangkara FC setelah setengah musim memperkuat Persib Bandung.

INILAHKORAN, Jakarta – CEO Bhayangkara FC, Sumardji, menegaskan pihaknya mendapatkan I Putu Gede Juni Antara dari Persib Bandung tidak secara gratis. Lalu, berapa kompensasinya?

Sumardji tak menyebutkan angka. Tapi, dia memastikan bahwa pihaknya membayarkan kompensasi atas perekrutan I Putu Gede Juni Antara dari Persib Bandung.

“Tidak hanya asal melepas, kami dari Bhayangkara juga membayarkan kompensasi pelepasan I Putu Gede Juni Antara kepada Persib. Jadi kabar yang selama ini beredar terkait kembalinya Putu ke Bhayangkara tanpa kompensasi itu tidak benar,” kata Sumardji.

Baca Juga : Siapa Bilang Bhayangkara FC Gaet Putu Gede dari Persib dengan Gratis?

Sumardji tak menyebutkan berapa kompensasi yang harus dibayarkan Bhayangkara FC terhadap Persib Bandung itu.

Tapi, berdasarkan laman transfermarkt, Putu Gede termasuk pemain belakang dengan harga pasar yang tinggi.

Saat ini, harga pasarnya diperkirakan senilai Rp3,48 miliar. Nilai tersebut menurun dibanding harga pasar tertingginya senilai Rp4,35 miliar pada periode Desember 2019 lalu.

Baca Juga : Resmi, Persib Kembalikan I Putu Gede Juni ke Bhayangkara FC

Sumardji harus buka suara karena persoalan rekrutmen pemain anyar Bhayangkara FC menjadi ramai di media sosial. Selain mendatangkan I Putu Gede Juni Antara dari Persib, Bhayangkara FC juga menggaet Witan Sulaeman dari Persija Jakarta.

Halaman :


Editor : Zulfirman