Lewat Bandung Menagih Janji, Musisi dan Politisi Suarakan Kemerdekaan Palestina

Perang di jalur gaza antara Israel dan Palestina semakin memanas. Pasalnya ada ribuan nyawa yang tidak berdosa menjadi korban. Perang tersebut bukan lagi mengenai isu agama melainkan isu kemanusian.

Lewat Bandung Menagih Janji, Musisi dan Politisi Suarakan Kemerdekaan Palestina
istimewa

INILAHKORAN, Bandung-Perang di jalur gaza antara Israel dan Palestina semakin memanas. Pasalnya ada ribuan nyawa yang tidak berdosa menjadi korban. Perang tersebut bukan lagi mengenai isu agama melainkan isu kemanusian.

Melalui acara Tiitik Kumpul yang mengangkat isu #bandungmenagihkanji dengan tema Swara Lewat Bandung Menagih Janji, Musisi dan Politisi Suarakan Kemerdekaan Palestina

Salah satu penggerak Titik Kumpul, Muhammad Farhan mengatakan output kegiatan tersebut diharapkan menjadi titik awal pergerakan pemikiran. 

Baca Juga : Rutan Bandung Tegaskan Pengungkapan Narkoba Seberat 7 Kg Oleh Polrestabes Bandung, Bentuk Sinergitas Antar Penegak Hukum

"Gerakan pemikiran, bahwa dari tanah Bandung inilah kita pernah berjanji memerdekakan semua bangsa di Asia Afrika termasuk Palestina," ujarnya, Jumat 22 Desember 2023.

Ia menambahkan, akan ada lagu yang dikeluarkan dari musisi ternama di Bandung. Lagu tersebut menurutnya akan menjadi ikon untuk sama sama mendukung Palestina.

"Apakah berhenti hanya dengan bikin lagu? enggak. Karena lagu itu adalah artefak atau karya budaya yang paling mudah disebarkan. Kita harapkan lagunya nanti akan populer. Lagu ini akan menjadi sebuah simbol-simbol pemikiran untuk memerdekakan semua bangsa Asia Afrika," ucapnya.

Baca Juga : PKL Basement Alun-alun Resmi Diperkenalkan

Menurut Anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem itu mengatakan, sebagai anggota parlemen adalah perwakilan rakyat dan ini lah suara dari rakyat.

Halaman :


Editor : JakaPermana