Open Biding Empat JPTP Kian Mengerucut, Ketua PWRI KBB Ingatkan Bupati Hati-hati dalam Memilih

Proses seleksi terbuka atau open bidding empat Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) du lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung Barat (KBB) semakin mengerucut.

Open Biding Empat JPTP Kian Mengerucut, Ketua PWRI KBB Ingatkan Bupati Hati-hati dalam Memilih
Foto ilustrasi oppen bidding JPTP Pemda KBB. Agus Satia Negara

INILAHKORAN, Ngamprah - Proses seleksi terbuka atau open bidding empat Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) du lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung Barat (KBB) semakin mengerucut.

Seperti diketahui, open bidding empat jabatan pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemda KBB kini memasuki tahap akhir. Yakni untuk jabatan Kepala Dinas Lingkungan Hidup KBB,  Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman KBB, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa KBB, serta Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

Saat ini sudah ada tiga nama yang masuk dalam tiga besar dari hasil proses open bidding dan telah ditetapkan oleh tim panitia seleksi (Pansel). Bahkan, sudah diserahkan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

Baca Juga : Atlet Remaja Tarung Derajat Tewas Usai Kecelakaan Motor di Jalan Laswi Ciparay

Seleksi terbuka ini mengacu pada UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil.

Kemudian, Peraturan Menpan RB Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 2019 tentang Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Secara Terbuka dan Kompetitif di Lingkungan Instansi Pemerintah.

Kendati demikian, tahapan proses open bidding tersebut tengah menjadi sorotan sejumlah pihak, salah satunya dari Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang mengingatkan Bupati Hengky Kurniawan agar lebih berhati-hati dalam memilih pejabat yang bakal mengisi jabatan kepala dinas hasil open bidding.

Baca Juga : Ajak Masyarakat Tentukan Pj Bupati Bandung Barat, DPC PKB KBB Siapkan Media Platform Ini untuk Saran dan Masukan

"Pengisian jabatan kosong eselon 2 hasil open bidding ini, menjadi yang terakhir bagi Bupati Hengki Kurniawan. Jadi saya minta kepada Bupati agar lebih berhati-hati, jangan sampai salah memilih," kata Ketua PWRI KBB, Megahari Pujiharto kepada wartawan, Kamis 3 Agustus 2023.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti