Pasar Leuwiliang Hangus Terbakar, Bupati Bogor Minta Relokasi dan Kajian Aman dari Bencana Kebakaran

Bupati Bogor Iwan Setiawan mengintruksikan anak buahnya untuk menangani permasalahan pasca kebakaran di Pasar Leuwiliang yang terjadi pada pukul 22.00 WIB Rabu 27 September 2023. 

Pasar Leuwiliang Hangus Terbakar, Bupati Bogor Minta Relokasi dan Kajian Aman dari Bencana Kebakaran
Iwam Setiawan meminta secara khusus kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yaitu Perumda Pasar Tohaga untuk melakukan relokasi sementara Pasar Leuwiliang dan kajian lainnya seperti aman dari risiko bencana kebakaran. (reza zurifwan)

Alumni SMAN 1 Leuwiliang ini mengingatkan kepada seluruh pedagang di pasar rakyat di Kabupaten Bogor agar lebih berhati-hati saat melakukan jual-beli dan sesudah menutup lapak mereka di Pasar. 

“Kami sangat prihatin dan berduka atas musibah ini Kami perintahkan ke semua pasar untuk waspada bahaya kebakaran, hal hal teknis di lapangan seperti kelistrikan yang menjadi salah satu penyebab kebakaran juga sedang ditingkatkan kewaspadaannya," sambungnya.

Informasi yang dihimpun Inilah Koran, banyak pasar rakyat yang belum aman  dari resiko bencana kebakaran. Dimana, belum ada hydrant, alat pemadam kebakaran ringan (APAR) dan jalur evakuasi di pasar rakyat.

Baca Juga : Museum dan Galeri IPB Future, Sajikan Sejarah, Perkembangan dan Masa Depan IPB University

Sementara itu, tidak ada salah satu pun pasar rakyat yang berada di Kabupaten Bogor, yang berstandar nasional Indonesia (SNI), seperti Pasar Cimahi Kota Cimahi Pasar Wanayasa Kabupaten Purwakarta dan Pasar Johar, Kabupaten Karawang.*** (reza zurifwan)

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani