Persija Tak Lakukan Preskon Usai Kalah dari Persib Bandung

Persija Jakarta tidak melakukan press conference usai kandas dari Persib Bandung dalam laga tunda Liga 1 2022/2023 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Rabu, 11 Januari 2023. 

Persija Tak Lakukan Preskon Usai Kalah dari Persib Bandung
Persija Jakarta tidak melakukan press conference usai kandas dari Persib Bandung dalam laga tunda Liga 1 2022/2023 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Rabu, 11 Januari 2023. /Syamsuddin Nasoetion
INILAHKORAN, Bandung - Persija Jakarta tidak melakukan press conference usai kandas dari Persib Bandung dalam laga tunda Liga 1 2022/2023 yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Rabu, 11 Januari 2023. 
Media officer Persib, M Jatnika Sadili mengatakan ketidakhadiran Persija di press conference setelah laga berakhir ini terjadi hanya karena miss komunikasi. 
"Ini ada miss. Kronologisnya, karena permintaan dari pihak keamanan maka press conference dipercepat. Kita persiapkan preskon lebih cepat. Tapi pelatih datang ke lokasi tidak disertai pemain," kata Jatnika. 
Tak lama setelah itu, lanjutnya, pelatih Persija, Thomas Doll meninggalkan ruangan press conference. Termasuk pemain Persija pun tak kunjung datang.
"Sesuai regulasi, harus dihadiri pelatih dan pemain," katanya.
Pertandingan sendiri dimenangkan Persib dengan skor 1-0. Gol semata wayang diciptakan Ciro Alves di menit 63.(Muhammad Ginanjar)***


Editor : JakaPermana