Prihatin Ada Anak Muda Terpapar Ideologi Terlarang, Juragan Jabar Gencar Berikan Pemahaman dan Makna Pancasila 

Relawan JURAGAN atau Jaringan Rakyat Untuk Ganjar berinisiatif menggelar workshop yang melibatkan puluhan anak muda di Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Prihatin Ada Anak Muda Terpapar Ideologi Terlarang, Juragan Jabar Gencar Berikan Pemahaman dan Makna Pancasila 

"Saya bekerjasama dengan mereka yang memang siap dan bersedia membantu," sambungnya.

Kendati begitu, Riani menegaskan, kegiatan workshopnya tidak hanya dilakukan pada momen-momen politik seperti saat ini. Namun, bakal terus berlanjut, khususnya untuk di KBB.

"Saya sudah berhasil di Parongpong, mudah-mudahan nanti kecamatan lainnya," ujarnya.

Riani mengaku miris dengan kondisi anak-anak muda sekarang yang tidak memahami ideologi bangsanya sendiri. Hal itu diketahui lantaran dalam kegiatan tersebut ada tiga orang peserta yang terpapar ideologi ekstrem.

Kendati demikian, ketiganya kembali kepada ideologi Pancasila lantaran merasa tidak sejalan dengan hati nurani mereka.

"Kita rangkul semua dan membuat WhatsApp Grup (WAG)nya. Nantinya, Cigugur Girang bakal dijadikan Desa Pancasila," ujarnya.

Riani melanjutkan, berdasarkan pengakuan ketiga peserta yang sempat terpapar ideologi anti Pancasila mengaku di desanya merupakan basis salah satu organisasi transnasional yang sudah dibubarkan pemerintah.


Editor : Ahmad Sayuti