PSIS vs Persib, Begini Kondisi Dedi Kusnandar dan David da Silva Kini

Pelatih Persib Bojan Hodak tak yakin bisa memainkan Dedi Kusnandar saat menghadapi PSIS di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu, 20 Agustus 2023.

PSIS vs Persib, Begini Kondisi Dedi Kusnandar dan David da Silva Kini
Dedi Kusnandar diragukan bisa tampil saat duel PSIS vs Persib.

INILAHKORAN, Bandung - Pelatih Persib Bojan Hodak tak yakin bisa memainkan Dedi Kusnandar saat menghadapi PSIS di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu, 20 Agustus 2023.

Bojan Hodak mendapatkan kabar bahwa Dedi Kusnandar mengalami kendala di bagian ototnya. Tepatnya hamstring di kaki kiri saat menjalani laga melawan Barito Putera, 13 Agustus 2023 lalu.

"Dedi mengalami tegang di ototnya, jadi saya tidak yakin dia akan menjadi starter di laga berikutnya (lawan PSIS)," kata Bojan Hodak di Stadion Sidolig, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Rabu, 16 Agustus 2023.

Meski demikian, pelatih asal Kroasia ini merasa Dedi Kusnandar masih bisa untuk bermain menghadapi PSIS Semarang. 

"Setidaknya, bermain selama satu babak," tuturnya.

Selain Dedi Kusnandar, lanjutnya, David da Silva juga mengalami kendala di bagian tendon lututnya. Namun, dia memastikan cedera yang didapatkan striker andalannya itu bukan cedera serius. 

"Tapi saya akan memantau kondisi dia dalam latihan. Mungkin dia siap diturunkan tapi belum bisa dipastikan bisa tampil penuh atau tidak. Karena jika dia tidak berlatih, maka dia tidak bisa bermain sepanjang laga," jelasnya.(Muhammad Ginanjar)


Editor : Zulfirman