Ratusan Jabatan Kepala Sekolah Diisi Plt, Disdik KBB Ungkap Penyebabnya

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung Barat (KBB) menyebut ada 246 jabatan kepala sekolah (kepsek) dari jenjang SD Negeri dan SMPN yang diisi pelaksana tugas (Plt).

Ratusan Jabatan Kepala Sekolah Diisi Plt, Disdik KBB Ungkap Penyebabnya

"Kebetulan KBB satu dari tiga daerah yang menjadi pilot project program tersebut," sambungnya.

Sedangkan, lanjut dia, yang seleksinya didanai APBD sudah beres. Menurutnya, perbedaan seleksi APBD dengan APBN, jika APBD mengacu Permendikbud 6  Tahun 2018 tentang Penugasan Guru Sebagai Kepala Sekolah.

"Yang lolos seleksi harus mengikuti Diklat selama tiga bulan," ujarnya.

Baca Juga : Kebakaran Hebat Terjadi di Kota Bandung, Hampir 10 Jam Pemdam Coba Jinakan Api di Gudang Triplek

"Namun lain halnya yang  seleksi APBN mengacu pada peraturan yang baru, yaitu Permendikbud  40 Tahun 2021 tentang Penugasan Guru Sebagai Kepala Sekolah harus mengikuti PGP yang baru selesai Oktober ini," paparnya.

Berdasarkan hasil seleksi baik yang didanai APBD maupun APBN ada 135 kepsek yang lolos, dan 26 untuk SMP. Calon kepsek yang sudah lolos seleksi tersebut tinggal menunggu pelantikan.

"Untuk jabatan kepsek SD yang terisi baru 135, sementara total yang kosong sebanyak 220. Itu berarti masih ada 85 jabatan kepsek SD yang kosong," ucapnya.

Terkait soal pelantikan, tambah dia, pihaknya mengaku masih menunggu dan hanya berharap dapat segera dilaksanakan agar jabatan kepsek dijabat pejabat definitif.


Editor : Ahmad Sayuti