Ratusan Warga Gang Barjo Korban Longsor Diungsikan, Kebutuhan Logistik Dipastikan Aman

Ratusan warga Gang Barjo korban longsor diungsikan sementara ke Masjid Jami Nurul Ikhlas. Mayoritas, mereka tergolong ibu-ibu dan anak. 

Ratusan Warga Gang Barjo Korban Longsor Diungsikan, Kebutuhan Logistik Dipastikan Aman
Ketua RT 03 Gang Barjo Nurul Fatimah mengatakan, data sementara ada 43 kepala keluarga (KK) terdiri dari 111 jiwa warga Gang Barjo yang telah diungsikan ke Masjid Jami Nurul Ikhlas akibat longsor yang terjadi. (istimewa)

Risma menjamin, kebutuhan warga di pengungsian akan terus disuplai. Termasuk bantuan bagi warga yang menjadi korban terdampak langsung longsor di sana. Akan tetapi, Risma menegaskan bahwa yang terpenting adalah warga sudah berada di tempat yang lebih aman.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim menambahkan, Pemkot Bogor sudah memetakan titik mana saja yang menjadi rawan diterjang bencana di wilayah tersebut.

"Lokasi yang sudah kejadian dan rawan kita beri tanda. Termasuk tadi Bu Risma sudah sampaikan, kalau memang sudah punya tingkatan risiko tinggi harusnya bisa diamankan, dipindahkan. Termasuk malam ini kita laksanakan. Kurang lebih dipindahkan sekitar 150 meter dari lokasi kejadian," pungkasnya.*** (rizki mauludi)

Baca Juga : Tragedi Curug Kembar, Ini Kesulitan TIM SAR Evakuasi Pelajar SMP IT Al Hikmah yang Hanyut

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani