RSUD Bogor Sulap Gudang Jadi Ruang Perawatan Covid-19

Angka Covid-19 Kota Bogor mencapai 230 konfirmasi positif perhari pada Selasa (26/6/2021) malam, tingkat keterisian tempat tidur capai 78 persen. Hal ini membuat RSUD Kota Bogor juga harus "menyulap" gudang menjadi ruang perawatan pasien Covid-19 dan Pemkot Bogor menegaskan pembatasan jam operasional untuk cafe juga mall pukul 20.00 WIB.

RSUD Bogor Sulap Gudang Jadi Ruang Perawatan Covid-19
istimewa

INILAH, Bogor - Angka Covid-19 Kota Bogor mencapai 230 konfirmasi positif perhari pada Selasa (26/6/2021) malam, tingkat keterisian tempat tidur capai 78 persen. Hal ini membuat RSUD Kota Bogor juga harus "menyulap" gudang menjadi ruang perawatan pasien Covid-19 dan Pemkot Bogor menegaskan pembatasan jam operasional untuk cafe juga mall pukul 20.00 WIB.

 

"Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakotuh warga Bogor data Covid-19 Kota Bogor menunjukkan bahwa kitabharus lebih siaga dan waspada. Penambahan hari ini ada diangka 230, tertinggi selama pandemi Covid-19 Kota Bogor. Tingkat keterisian tempat tidur ada diangka 78 persen," ungkap Bima Arya Sugiarto melalui unggahan video pada Selasa (26/6/2021) malam.

Baca Juga : Pembangunan Masjid Agung Ditarget Tujuh Bulan Selesai

 

Bima melanjutkan, RS semakin penuh, klaster terbanyak adalah klaster keluarga dan diikuti oleh klaster dari luar kota. Langkah Pemkot Bogor pertama akan menambah tempat tidur di seluruh Rumah Sakit (RS) Kota Bogor, minimal diangka 30 persen. 

 

Baca Juga : Kejar Satu Juta Vaksin, Pemkot Bogor Gelar Vaksinasi Massal bagi Remaja

"Kedua Pemkot Bogor akan menambah fasilitas isolasi bagi warga yang tanpa gejala. Ditargetkan dalam waktu satu minggu ruang isolasi dan tempat tidur sudah bisa diakses oleh warga yang membutuhkan," tambahnya.

Halaman :


Editor : JakaPermana