Saka Kencana dan Genre Jabar Peringati Harganas dengan Cara Berbeda, Gelar Ekspedisi Pengibaran Bendera di Puncak Gunung Ciremai

Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Tingkat Jawa Barat 2023 ini menyuguhkan hal berbeda dan terbilang istimewa. BKKBN Jawa Barat melalui Tim Kerja Balnak mengirimkan 12 personel dari Satuan Karya Keluarga Berencana (Saka Kencana) dan Forum Genre Jawa Barat dalam Ekspedisi Pengibaran Bendera Harganas di puncak Gunung Ciremai.

Saka Kencana dan Genre Jabar Peringati Harganas dengan Cara Berbeda, Gelar Ekspedisi Pengibaran Bendera di Puncak Gunung Ciremai
Ketua Tim Kerja Balnak, Elma Triyulianti, yang juga selaku Mentor Bidang KSPK Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat melepas rimbongan Ekspedisi Pengibaran Bendera Harganas di Puncak Gunung Ciremai, di Balai Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Selasa 27 Juni 2023. (Foto Istimewa)

INILAHKORAN,Kuningan,-Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Tingkat Jawa Barat 2023 ini menyuguhkan hal berbeda dan terbilang istimewa. BKKBN Jawa Barat melalui Tim Kerja Balnak mengirimkan 12 personel dari Satuan Karya Keluarga Berencana (Saka Kencana) dan Forum Genre Jawa Barat dalam Ekspedisi Pengibaran Bendera Harganas di puncak Gunung Ciremai.

Pelepasan dilakukan Ketua Tim Kerja Balnak, Elma Triyulianti, yang juga selaku Mentor Bidang KSPK Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat di Balai Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Selasa 27 Juni 2023.

Tim pendaki yang dimaksud terdiri dari 12 orang personel yang berasal dari Satuan Karya Keluarga Berencana (Saka Kencana) dan Forum Genre Jawa Barat, serta dipimpin langsung oleh Sekretaris Dinas PPKBP3A Kabupaten Kuningan, Alfalah Shiddieqy Arifin.

Baca Juga : Perpustakaan UMC Lawan Perundungan Lewat Diskusi dan Bedah Buku BULLY

Alfalah sendiri bukan sosok asing di kalangan pecinta alam Kuningan, dia merupakan pegiat kelompok pecinta alam "AKAR" (Anak Kuningan Alam Rimba). 

Pemilihan Gunung Ciremai juga bukan tanpa alasan, pasalnya karena Gunung Ciremai merupakan gunung dengan puncak tertinggi di Jawa Barat. Tepatnya 3.078 meter di atas permukaan laut (mdpl). 

Adapun beberapa gunung tertinggi lainnya yang ada di Jawa Barat diantaranya Gunung Pangrango, dengan ketinggian 3.019 mdpl, Gunung Gede, dengan ketinggian 2.927 mdpl, Gunung Cikuray, dengan ketinggian 2.821 mdpl, dan Gunung Papandayan, dengan ketinggian 2.665 mdpl. Kini, Gunung Ceremai termasuk ke dalam kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC), yang memiliki luas total sekitar 15.000 hektar. 

Sesaat sebelum melepas tim, dari kaki Gunung Ceremai Elma berpesan bahwa kegiatan ini tak lepas dari salah satu program prioritas nasional yang kini diemban BKKBN, yaitu percepatan penurunan stunting.  

Halaman :


Editor : Ghiok Riswoto