Sri Mulyani Pajaki Sembako 2022,Mentan SYL Melawan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati keukeuh bakal menerapkan pajak pertambahan nilai (PPN) untuk bahan pokok alias sembako. Namun, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo tidak setuju.

Sri Mulyani Pajaki Sembako 2022,Mentan SYL Melawan
istimewa

Forum Komunikasi Pengusaha dan Pedagang Pangan (FKP3), Amiah mengatakan, dengan PPN yang lama saja yakni 10 persen, para pedagang sudah kesulitan. Mereka pun menolak rencana tersebut.

Kata Amiah, kondisi pasar akan makin sepi akibat Covid-19. Apalagi rencana mau dinaikkan 12 persen. "Akan banyak pedagang gulung tikar karena masyarakat akan mengerem konsumsi," ujarnya.

Amiah mengingatkan, masyarakat dan pedagang kecil sudah tidak punya apa-apa lagi untuk dibebankan pajak tinggi. Saat ini masih bisa dagang saja sudah bersyukur. "Apa tidak ada sumber pendanaan lain yang bisa digali pemerintah untuk menutupi krisis anggaran negara," tukasnya. (inilah.com)

Baca Juga : Satgas: Sektor Esensial dan Kritikal Dapat Terapkan WFO 100 Persen

Halaman :


Editor : JakaPermana