Ssstt...Rahasia, Kenapa Nabi Terakhir dari Arab?

BANYAK orang bertanya kenapa risalah kenabian Islam terakhir diturunkan tidak di negeri dengan peradaban yang dikenal tinggi seperti Romawi, Persia, Mesir, Yunani, Cina, atau India. Namun, diturunkan di sebuah dataran negeri yang belum memiliki track record peradaban yang tinggi dan menakjubkan yakni jazirah Arab. Sebuah tanah yang lebih dikenal sebagai negerinya kaum Baduwi yang kurang beradab dan wilayahnya tidak subur.

Ssstt...Rahasia, Kenapa Nabi Terakhir dari Arab?
Ilustrasi/Antara Foto

Ashabiyah atau fanatisme kesukuan dalam sistem sosial masyarakat Arab sangat dimanfaatkan oleh kaum Muslimin dalam membela aqidah dan menyebarkan dakwah Islam.

4.Fitrah sosial

Orang-orang yang tinggal di Jazirah Arab umumnya tinggal di wilayah pedesaan yang jauh dari keramaian kehidupan kota. Sehingga pola pikir dan corak pemahaman mereka belum terlalu terkontaminasi oleh masyarakat perkotaan yang lebih individualistis dan materialistis. Mereka merupakan masyarakat yang pemikiran, perspektif, dan persepsi kehidupannya masih murni.

5. Pusat geografis

Sejumlah pakar geografi dan ulama syariat menyimpulkan bahwa Jazirah Arab secara geografis merupakan wilayah yang terletak di tengah-tengah peta dunia.

Dr. Husain Kamaluddin mengatakan, "Tatkala saya telah meletakkan langkah-langkah awal penulisan ini dan saya menggambar peta dunia, saya mendapatkan bahwa Mekah berada di tengah lingkaran yang menyentuh segala ujung benua, atau dengan bahasa lain, wilayah daratan dari bumi ini terletak di sekitar Mekah dengan letak yang tertata rapi, dan bahwasanya kota Mekah sekarang merupakan pusat orbit bumi daratan.."

Dalam Surat Asy Syura ayat 7, Allah berfirman, "Demikianlah Kami wahyukan kepadamu Alquran dalam bahasa Arab, supaya kamu memberi peringatan kepada Ummul Qura (penduduk Mekah) dan penduduk (negeri-negeri) sekelilingnya, serta memberi peringatan (pula) tentang hari berkumpul (kiamat) yang tidak ada keraguan padanya"


Editor : Bsafaat