TNI dan Polri Terus Tingkatkan Sinergitas SDM

TNI dan Polri terus meningkatkan sinergitas dalam mendukung program pembangunan sumber daya manusia (SDM) untuk mewujudkan pembangunan nasional menuju Indonesia maju. 

TNI dan Polri Terus Tingkatkan Sinergitas SDM
istimewa

INILAH, Bandung - TNI dan Polri terus meningkatkan sinergitas dalam mendukung program pembangunan sumber daya manusia (SDM) untuk mewujudkan pembangunan nasional menuju Indonesia maju. 

Dua naskah penting lahir dari sinergitas kedua institusi. Naskah pertama yakni Naskah Induk Pasis Sesko TNI dan Serdik Sespimti Polri. Naskah tersebut berjudul "Konsepsi Integrasi TNI Polri Bersama Komponen Bangsa Lainnya Guna Mendukung Pembangunan Nasional Dalam Rangka Menjamin Kelangsungan Hidup Negara Kesatuan Republik Indonesia". 

Kemudian naskah kedua datang dari Pasis Sesko Angkatan dan Serdik Sespimmen Polri. Naskah berjudul "Optimalisasi Integrasi TNI Polri Bersama Komponen Bangsa Lainnya Guna Mendukung Program Pembangunan Sumber Daya Manusia Unggul Dalam Rangka Terwujudnya Kesejahteraan Masyarakat".

Baca Juga : Sensus Penduduk 2020, Tunawisma dan Gelandangan pun Dihitung

Kedua naskah gabungan sudah diserahkan perwakilan Pasis Sesko TNI kepada Dansesko TNI Marsdya TNI Dedy Permadi, disaksikan secara daring di Sekolah Staf dan Komando Angkatan Udara, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (11/9/2020) lalu. 

Dalam paparannya, Dansesko TNI Marsyda TNI Dedy Permadi menilai sinergitas dan integrasi TNI-Polri bersama komponen bangsa lainnya sangat penting dalam menghadapi berbagai macam ancaman dalam mewujudkan pembangunan nasional menuju Indonesia Maju.

"Melalui hasil seminar berupa naskah, dapat menjawab tantangan tugas dengan meningkatkan kepedulian sebagai anak bangsa," ujarnya.

Baca Juga : Bangun SDM Mandiri Dan Kreatif, Zamedia Lahirkan Inovasi Multimedia Digital Berbasis Android

Danseskoau Marsda TNI Samsul Rizal menyatakan hal serupa. Naskah gabungan itu dinilainya akan menjadi masukan penting bagi pemerintah. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani