Vespa Ulin Serahkan Bantuan 400 Paket Sembako untuk Warga Terdampak PPKM level 4

Komunitas motor Vespa Ulin menyerahkan 400 paket sembako ke Posko Logistik Satgas Covid-19 Kota Bogor di Gedung Wanita, Kecamatan Bogor Tengah pada Rabu (28/7/2021).

Vespa Ulin Serahkan Bantuan 400 Paket Sembako untuk Warga Terdampak PPKM level 4

INILAH, Bogor - Komunitas motor Vespa Ulin menyerahkan 400 paket sembako ke Posko Logistik Satgas Covid-19 Kota Bogor di Gedung Wanita, Kecamatan Bogor Tengah pada Rabu (28/7/2021).

Sembako yang berisi beras, sarden, minyak goreng, indomie dan masker ini diamanatkan untuk masyarakat Kota Bogor yang terdampak perpanjangan PPKM Level 4.

Bantuan sembako tersebut diserahkan perwakilan Vespa Ulin dan diterima langsung oleh Wali Kota Bogor Bima Arya beserta jajaran.

Baca Juga : Mantan Jupel Situs Jadi Kades Pasir Eurih, Ternyata Punya Cita-cita Mulia

Perwakilan Vespa Ulin, Dedie A Rachim menjelaskan, bahwa pembagian sembako itu adalah inisiasi dan partisipasi dari anggotanya, untuk membantu ekonomi masyarakat, baik itu yang sedang isoman atau warga lainnya yang membutuhkan.

"Jadi, ini adalah inisiasi dari teman-teman Vespa Ulin salah satunya Nono Soedewo, kemudian kita berikan paket bahan pokok bagi yang membutuhkan," ungkap Dedie yang juga Wakil Wali Kota Bogor ini, didampingi anggota Vespa Ulin Rahmat Hidayat, Andryansyah Daslim, Bambang Priambodo, Ricky R Asmoro, Muzzakir, Rino Indira Gusniawan, Wawan Giswanto dan Ferro Sopacua.

Dedie berharap, bantuan ini bisa menginisiasi kepada komunitas-komunitas lain untuk bisa tergerak membantu warga yang terdampak dari pandemi Covid-19. Ia juga berharap agar pandemi ini akan segera berakhir.

Baca Juga : Gage di Bogor Makin Ketat, Diterapkan Hingga Ke Parkiran Pasar

"Kami jumlah anggotanya sekitar 60 orang dan bersama-sama mengumpulkan bantuan untuk diserahkan ke Satgas Covid-19 Kota Bogor, mudah-mudahan bisa bermanfaat posko Covid-19 Kota. Bantuan sebelumnya sudah diserahkan tetapi berbentuk beras dan lainnya, dan saat ini baru di paket-paket. Kedepannya kami juga akan memberikan bantuan lain untuk Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bogor," tuturnya.

Halaman :


Editor : Bsafaat