Bey Machmudin Ajak Pelaku Industri Pariwisata dan Influencer Berpromosi Genjot Okupansi BIJB Kertajati

Guna meningkatkan okupansi BIJB Kertajati, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mengajak pelaku industri pariwisata dan influencer, turut membantu berpromosi agar kian dikenal masyarakat.

Bey Machmudin Ajak Pelaku Industri Pariwisata dan Influencer Berpromosi Genjot Okupansi BIJB Kertajati
Bey Machmudin menuturkan, kepada para pelaku industri pariwisata diharapkan mampu membantu pengembangan BIJB Kertajati dan potensi pariwisata di kawasan Ciayumajakuning, agar terus terdongkrak dan tentunya berimbas pada peningkatan perekonomian masyarakat. (yuliantono)

INILAHKORAN, Bandung - Guna meningkatkan okupansi BIJB Kertajati, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mengajak pelaku industri pariwisata dan influencer, turut membantu berpromosi agar kian dikenal masyarakat.

Bey Machmudin menuturkan, kepada para pelaku industri pariwisata diharapkan mampu membantu pengembangan BIJB Kertajati dan potensi pariwisata di kawasan Ciayumajakuning, agar terus terdongkrak dan tentunya berimbas pada peningkatan perekonomian masyarakat.

"Jawa Barat sudah memiliki BIJB Kertajati yang juga peringkat kedua bandara terluas di Indonesia dan saat ini kami terus promosi. Tentunya, kami sangat berharap dengan kehadiran bapak dan ibu (pelaku industri pariwisata), Kertajati semakin dikenal dan didatangi," ujar Bey Machmudin dalam Gala Dinner Kertajati Familiarization Trip di Gedung Sate, Kota Bandung belum lama ini.

Baca Juga : Ini Kata Dinsos Jabar, Sikapi Viralnya Video Terlantarnya ODGJ Titipan Kabupaten Bandung di Cilacap

Apalagi sambung dia, wilayah Ciayumajakuning memiliki beragam potensi pariwisata. Mulai dari industri fesyen, kuliner, hingga wisata alam yang sejatinya dapat digenjot.

Maka dari itu, dia mendorong agen perjalanan, influencer, Gerakan Pesona Indonesia (GenPI) dan sejumlah organisasi kepariwisataan untuk bersama-sama berkolaborasi dalam mempromosikan BIJB Kertajati, sekaligus pariwisata Ciayumajakuning.

"Tentunya saat ini media sosial sangat berpengaruh dalam kehidupan kita. Karena pengaruh media sosial, banyak wisatawan yang hadir ke suatu tempat," ucapnya.

Baca Juga : Bey Machmudin Lantik 3 Kepala Daerah

Dengan kolaborasi yang kuat berbagai pihak kata Bey, BIJB Kertajati akan semakin familiar. Sejalan dengan promosi tersebut, Pemda Provinsi Jabar juga akan terus mendorong pengembangan pariwisata di Ciayumajakuning. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani