Bupati Dorong Generasi Milenial Cirebon jadi Petani

Bupati Cirebon Imron mendorong generasi milenial memiliki minat menjadi petani. Sebab, regenerasi petani di wilayahnya tidak berjalan.

Bupati Dorong Generasi Milenial Cirebon jadi Petani
Bupati Cirebon Imron (tengah) mendorong generasi milenial memiliki minat menjadi petani.

Sementara itu, Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Jabar Benny Bachtiar mengatakan saat ini Pemprov Jabar memiliki program Petani Milenial. Sektor Pertanian, merupakan salah satu kekuatan perekonomian.

Baca Juga: Dadang Kurniawan Apresiasi Program Petani Milenial Juara, Tapi Tetap Perhatikan Petani Organik

Program Petani Milenial digulirkan untuk mendorong regenerasi tenaga kerja di sektor pertanian Jabar yang memiliki inovasi, gagasan, dan kreativitas.

Melalui pemanfaatan teknologi digital, petani milenial akan menggerakkan kewirausahaan bidang agrikultur yang menjadikan wajah pertanian menjadi lebih segar dan atraktif untuk bisa berkelanjutan di Jawa Barat.

"Kalau tidak ada upaya regenerasi, dikhawatirkan 10 tahun ke depan terjadi krisis pangan. Apalagi, Jawa Barat ini memiliki jumlah penduduk sebanyak 48,2 juta jiwa," ujarnya.

Baca Juga: Peluncuran Petani Milenial Lebah Madu, Ridwan Kamil Berharap Bisa Genjot Kuantitas

Menurutnya, jumlah petani di Jawa Barat saat ini mencapai angka 3.665.050. Dari jumlah tersebut, hanya 11,11 persen berusia di bawah 30 tahun. Jumlah itu, menurutnya masih relatif kecil.


Editor : inilahkoran