DLH Kota Cimahi Pergoki Ratusan Warganya Buang Sampah Sembarangan 

Kondisi darurat sampah yang tengah terjadi akibat kebakaran yang melanda TPA Sarimukti, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat (KBB) memicu penumpukan sampah di berbagai titik se-Bandung Raya.

DLH Kota Cimahi Pergoki Ratusan Warganya Buang Sampah Sembarangan 
Menyikapi kondisi tersebut, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cimahi melakukan patroli di jalan-jalan protokol di Kota Cimahi untuk menyasar warga yang membuang sampah sembarangan. (agus satia negara)

INILAHKORAN, Cimahi - Kondisi darurat sampah yang tengah terjadi akibat kebakaran yang melanda TPA Sarimukti, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat (KBB) memicu penumpukan sampah di berbagai titik se-Bandung Raya.

Tak jarang, perilaku masyarakat di Kota Cimahi terdorong untuk membuang sampah sembarangan membuat lingkungan kian tercemar.

Menyikapi kondisi tersebut, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cimahi melakukan patroli di jalan-jalan protokol di Kota Cimahi untuk menyasar warga yang membuang sampah sembarangan.

Baca Juga : Harga Pangan Meroket, Dispangtan Kota Cimahi Pastikan Ketersediaan Masih Memadai

"Dalam patroli yang menerjunkan 75 personel ini kami mendapati sekitar 200 warga yang membuang sampah sembarangan," kata Kepala DLH Kota Cimahi Chanifah Listyarini kepada wartawan.

"200 orang tersebut yang ketahuan melanggar," sambungnya.

Meski begitu, terang Chanifah, pihaknya tidak memberikan sanksi berat kepada masyarakat yang membuang sampah sembarangan.

Baca Juga : DPD PDIP Jabar Targetkan 20 Juta Suara Guna Menangkan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024

"Petugas hanya memberikan teguran peringatan dan memberikan edukasi kepada pelanggar," terangnya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani