Go Babinsa, Siap Tebar 3.785 Paket Obat Untuk Pasien Covid-19 Isoman

Korem 061/Suryakencana memberikan bantuan obat-obatan bagi pasien positif Covid-19 yang sedang melakukan isolasi mandiri (isoman) dengan program Go Babinsa pada Senin (19/7/2021) sore. Untuk mengantarkan paket obat-obatan, puluhan Babinsa siap dikerahkan untuk membawa sekitar 3.785 paket obat-obatan yang berasal dari Presiden Joko Widodo.

Go Babinsa, Siap Tebar 3.785 Paket Obat Untuk Pasien Covid-19 Isoman
istimewa

 

Achmad menjelaskan, diluar itu, masyarakat yang memiliki gejala atau indikasi yang mengarah kepada Covid-19 agar segera melapor. Bisa ke pelayanan kesehatan terdekat ataupun petugas lainnya di wilayah.

 

Baca Juga : Pantau Kebocoran Pipa Tirta Pakuan, Bima Ingatkan Kontraktor Proyek Double Track

Sementara itu, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim mengatakan, saat ini seluruh unsur terus mengupayakan seluruh daya upaya untuk meringankan masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. Mulai dari Bantuan Sosial Tunai dan beras untuk Keluarga Penerima Manfaat (PKH).

 

"Juga sekarang ini ditambah sembako bantalan warga isoman dan bantuan obat, vitamin bagi warga yang membutuhkan. Dari program TNI ini memberikan harapan bagi masyarakat agar mempercepat kesembuhan warga," ungkap Dedie.

 


Editor : JakaPermana