Harimau Baru Mengaum di Arab Saudi, Namanya Karim Benzema, Merumput Bersama Al Ittihad

Penyerang Real Madrid Karim Benzema mengikuti jejak Cristiano Ronaldo yang hijrah ke klub Arab Saudi. Ia meneken kontrak tiga tahun dengan Al Ittihad.

Harimau Baru Mengaum di Arab Saudi, Namanya Karim Benzema, Merumput Bersama Al Ittihad
Karim Benzema menandatangani kontrak tiga tahun bersama klub Arab Saudi, Al Ittihad

Benzema bergabung dengan Real pada 2009 dari klub Liga Prancis Olympique Lyon.

Ia mencatatkan 648 penampilan untuk Real dan berada di posisi kedua daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Real dengan 354 gol. Benzema hanya kalah dari Ronaldo dalam jumlah gol untuk Real.

Ia telah lima kali mengangkat trofi Liga Champions, empat gelar Liga Spanyol, dan tiga Piala Raja bersama Los Blancos.

Baca Juga : Manchester City vs Bayern Munchen, Cerita Pep Guardiola Saat Dikalahkan Thomas Tuchel

Namun setelah penampilan gemilang pada musim 2021/2022 saat ia memimpin Real menjuarai Liga Champions dan membuatnya diganjar Ballon d'Or, ia direpotkan dengan masalah cedera dan gagal membela Prancis di Piala Dunia 2022 karena masalah pada paha.

Benzema telah mengadakan acara perpisahan di lapangan latihan Real pada Selasa (6/6).

"Ini menyakitkan karena saya memiliki impian di dalam kepala, untuk direkrut Madrid dan mengakhiri karier di Madrid. Namun terkadang hidup memberikan Anda peluang-peluang lain," ucapnya saat itu.***

Halaman :


Editor : Zulfirman