Hindari Diabetes, Perhatikan Asupan Nutrisi

Merujuk hasil survei Herbalife Nutrition Myths Survey 2020, 90 persen dari responden praktisi kesehatan di Indonesia menyatakan kepercayaan dirinya atas pengetahuan terkait nutrisi yang mereka miliki.

Hindari Diabetes, Perhatikan Asupan Nutrisi
istimewa

INILAH, Jakarta - Merujuk hasil survei Herbalife Nutrition Myths Survey 2020, 90 persen dari responden praktisi kesehatan di Indonesia menyatakan kepercayaan dirinya atas pengetahuan terkait nutrisi yang mereka miliki.

Dan seluruh praktisi kesehatan (100 persen) menyadari pentingnya memberikan advis dan informasi seputar nutrisi dan kesehatan kepada masyarakat, agar masyarakat memiliki pengetahuan yang berlandaskan ilmu pengetahuan dalam menjaga kesehatan.

Survei ini juga menunjukkan bahwa 72 persen praktisi kesehatan memperoleh pertanyaan tentang bagaimana menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh sebagai hal yang paling sering ditanyakan di waktu belakangan ini.

Baca Juga : Wuling Experience Weekend Hadir di Bekasi & Bogor

Hal ini mendorong Chairman of Herbalife Nutrition Institute, Dr. David Heber, untuk kembali menyampaikan materi terkait nutrisi seimbang yang diimbangi dengan olahraga teratur untuk menghindari potensi mengidap penyakit degeneratif di kemudian hari.

"Nutrisi seimbang yang dilengkapi dengan olahraga teratur adalah hal penting dalam menjaga kebugaran tubuh. Hal ini telah mejadi resep bagi sebagian besar orang di seluruh dunia," kata Heber, Jakarta, Minggu, (13/12/2020).

Jadi, penting untuk menghindari pola hidup sedentari atau kebiasaan-kebiasaan yang tidak banyak melakukan aktifitas fisik atau tidak banyak melakukan gerakan. Kebiasaan ini merupakan pintu untuk menuju ke berbagai penyakit degeneratif yang akan merugikan di kemudian hari.

Baca Juga : Lazada Indonesia Resmi Hadirkan Lazada Baby Store

Lebih lanjut Dr. Heber menerangkan, bahwa telah banyak penelitian yang mengkaitkan kebiasaan sedentari dengan obesitas dan berujung pada diabetes.

Halaman :


Editor : JakaPermana