Kaesang Gabung ke PSI, Rumor Jokowi Tidak Nyaman di 'Kandang Banteng' Menguat

Bagaimana tidak Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai kader dan "petugas partai" PDI Perjuangan, namun anaknya Kaesang Pangarep begabung dengan partai "bocil". 

Kaesang Gabung ke PSI, Rumor Jokowi Tidak Nyaman di 'Kandang Banteng' Menguat

INILAHKORAN, Bogor-Fenomena Kaesang Pangarep bergabung menjadi anggota Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dianggap pengamat politik dan kebijakan publik Yusfitriadi menambah panjang deretan politik anomali menjelang pemilu 2024.

Bagaimana tidak Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai kader dan "petugas partai" PDI Perjuangan, namun anaknya Kaesang Pangarep begabung dengan partai "bocil". 

Tidak hanya sekedar partai bocil, namun PSI juga disebut-sebut sudah berada di lingkaran partai yang mendukung Prabowo Subianto  sebagai Calon Presiden (Capres).

Baca Juga : Dedie Ajak Masyarakat Jadikan Kota Bogor Pelopor Kebersihan Semua Bidang

Hal ini juga terjadi ditengah isu ketidakharmonisan Jokowi dengan PDI Perjuanga. karena Jokowi tekesan "mengendorse" beberapa partai untuk bergabung dengan Partai Gerindra.

"Fenomena anomali politik ini tentu saja semakin mempertegas beberapa rumor politik menjelang pemilu 2024. Pertama, membenarkan rumor politik yang selama ini berkembang bahwa kaesang akan akan bergabung dengan PSI. Bahkan ketika rumor tersebut berhembus, elit PDI Perjuangan sangat reaksioner, baik Puan Maharani maupun Hasto Kristiyanto. Bahkan hasto menyatakan akan memanggil Gibran untuk memastikan rumor tersebut," kata Yusfitriadi kepada wartawan, Minggu 24 September 2023. 

Bahkan Sebelum Hasto memastikan, sambung Yusfitriadi, terjawab sudah, dengan diserahkannya Kartu Tanda Anggota (KTA) secara langsung kepada Kaesang Pangarep oleh ketua umum PSI Giring Ganesha. 

Baca Juga : Prof Sitanala Arsyad, Rektor IPB University Periode 1987-1996 Berpulang di Usia 89 Tahun

"Rumor ketidakharmonisan Jokowi dengan PDI Perjuangan, banyak rumor Jokowi mengendorse Prabowo Subianto sebagai Capres. Bbahkan disebut-sebut jokowi merupakan tokoh kunci yang mendorong beberapa partai politik merapat ke sang Menteri Pertahanan Tentu saja kondisi tersebut membuat "gerah" para elit PDI Perjuangan karena Jokowi merupakan kader terbaik dan petugas partai PDI Perjuangan dan partai berlogo kepala banteng tersebut sudah mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai Capres," sambungnya.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti