Kalah dari PSM Makassar, Graha Persib Diserang Sejumlah Bobotoh

Sejumlah Bobotoh ini mendatangi Graha Persib yang berada di Jalan Sulanjana, Kota Bandung dengan menggunakan sepeda motor. Bahkan beberapa di antaranya menyalakan flare. 

Kalah dari PSM Makassar, Graha Persib Diserang Sejumlah Bobotoh
Kantor Persib atau Graha Persib diserang sejumlah Bobotoh usai tim berjulukan Maung Bandung ini kalah dari PSM Makassar di Stadion Gelora B.J Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, Sabtu 22 Juli 2023 malam. (Istimewa_

INILAHKORAN, Bandung - Kantor Persib atau Graha Persib diserang sejumlah Bobotoh usai tim berjulukan Maung Bandung ini kalah dari PSM Makassar di Stadion Gelora B.J Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, Sabtu 22 Juli 2023 malam.

Sejumlah Bobotoh ini mendatangi Graha Persib yang berada di Jalan Sulanjana, Kota Bandung dengan menggunakan sepeda motor. Bahkan beberapa di antaranya menyalakan flare. 

Diduga kedatangan sejumlah Bobotoh ke Graha Persib ini ingin menyampaikan kekecewaannya terhadapan manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB). Sebab tim kesayangannya tak pernah mengalami kemenangan selama menjalani empat pertandingan di Liga 1 2023/2024.

Baca Juga : Persib vs PSM, Marc Klok Merasa Spesial Hadapi Juku Eja

Pertama imbang 1-1 melawan Madura United, 3-3 saat melawan Arema FC, 2-2 atas Dewa United dan terbaru, dikalahkan PSM Makassar dengan skor 2-4. 

Namun aksi sejumlah Bobotoh tersebut tidak berlangsung lama setelah kehadiran aparat kepolisian dari Polrestabes Bandung. 

Menurut keterangan Polrestabes Bandung di akun instagramnya, sejumlah Bobotoh itu tiba di Graha Persib pada pukul 21.30 WIB. Mereka datang dengan puluhan kendaraan roda dua.

Baca Juga : Persib vs PSM Makassar, Yaya Sunarya Kantongi Kekuatan Juku Eja

"Telah datang Bobotoh Persib dengan menggunakan puluhan kendaraan roda dua dengan menyalakan flare sebagai bentuk kekecewaan terhadap manajemen Persib yang selama pertandingan tidak pernah menang serta pertandingan malam ini Persib vs Makassar kalah dengan skor 2-4. Sekira pukul 22.00 WIB Bobotoh dibubarkan oleh gabungan personel Polrestabes Bandung. Personel masih bertahan di lokasi untuk memastikan situasi aman terkendali," tulisnya. 

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti