Kerap Banjir, Legislator Jabar Minta Pemprov Segera Tangani

Desa Ciuyah, Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon kerap mengalami banjir kala Sungai Ciberes meluap. Ini terjadi lantaran

Kerap Banjir, Legislator Jabar Minta Pemprov Segera Tangani
Anggota DPRD Jabar Daddy Rohanady

INILAHKORAN, Bandung – Desa Ciuyah, Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon kerap mengalami banjir kala Sungai Ciberes meluap. Ini terjadi lantaran sebagian wilayah desa lebih rendah dari tanggul irigasi.

Belum lama ini, terjadi banjir yang cukup parah dengan ketinggian sekitar 1,5 meter merendami 242 unit rumah, yang dihuni lebih dari 1000 jiwa.

Menyikapi persoalan ini, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Daddy Rohanady mengatakan perlu ada tindaklanjut, khususnya dari pemerintah provinsi (Pemprov) untuk menuntaskan permasalahan tersebut, salah satunya dengan pembenahan saluran irigasi agar bencana tidak terulang.

Baca Juga: Daddy Rohanandy Sebut Penundaan Pilwu 2021 Merupakan Langkah Tepat

"Masyarakat amat membutuhkan bantuan berupa peninggian tanggul bantaran Sungai Ciberes. Penanganan saluran irigasi tersebut sangat dibutuhkan, karena banjir seperti itu bukan pertama kali terjadi. Ini amat memprihatinkan," ujar Daddy, Rabu (26/1/2022) malam lalu.

Dia berharap dengan adanya tindakan dari stakeholder terkait, dapat mengurangi beban masyarakat Desa Ciuyah dari ancaman banjir kala musim penghujang datang. Serta mengantisipasi jatuhnya korban jiwa, akibat meluapnya air secara mendadak.

Halaman :


Editor : inilahkoran