Ketua Komisi V DPRD Jabar Dorong Pembangunan SDM di Pangalengan

Ketua Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Dadang Kurniawan mendorong pemberdayaan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk segera dilakukan, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung.

Ketua Komisi V DPRD Jabar Dorong Pembangunan SDM di Pangalengan

INILAH, Bandung - Ketua Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Dadang Kurniawan mendorong pemberdayaan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk segera dilakukan, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung.

Anggota Fraksi Partai Gerindra Persatuan ini menjelaskan, kini Pangalengan tengah mengembangkan potensi di beberapa lini, seperti perkebunan, pertanian dan pariwisata. Tentu saja menurutnya hal tersebut harus diimbangi dengan peningkatan mutu masyarakat, agar sektor yang tengah dibangun dapat berjalan maksimal.

Hanya saja cita-cita tersebut tidak dapat berjalan, tanpa dukungan penuh dari pemerintah daerah. Dia berharap, ada kebijakan dari pemerintah dalam mengoptimalkan SDM, demi memajukan Pangalengan yang berpotensi menjadi salah satu sumber deviden bagi Jawa Barat, khususnya Kabupaten Bandung.

Baca Juga : DKP Jabar Rekomendasikan Empat Komoditas untuk Petani Milenial Juara

“Saat ini Pangalengan sedang melakukan pembangunan di berbagai sektor. Tentunya pembangunan ini harus ditunjang dengan SDM-nya yang harus mumpuni dalam pengelolaannya. Dalam proses tersebut, butuh perhatian dari pemerintah daerah untuk mendukung sepenuhnya agar potensi yang ada ini bisa dimaksimalkan dengan baik. Ending-nya jelas, bakal menjadi sumber pendapatan bagi daerah nantinya,” ujar Dadang kepada Inilah, Rabu (24/2/2021).

Dadang meyakini, dengan peran serta dari pemerintah. Baik berupa memberikan fasilitas pelatihan, manajerial pengelolaan, maupun produksi melalui inovasi-inovasi dari sektor andalan yang sedang dibangun, dapat menjadikan Pangalengan sebagai salah satu daerah favorit sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Jawa Barat.

“Jika didukung penuh oleh pemerintah, entah dengan memberikan fasilitas pelatihan, produksi dari pertanian dan perkebunan, pemasaran pariwisatanya, perbaikan intrastruktur serta infrastruktur berupa jalan, misalnya. Saya yakin, Pangalengan ini akan menjadi kawasan andalan untuk kita Jawa Barat, sebagai sumber PAD kita. Pada intinya, potensi tersebut harus bisa kita gali dan maksimalkan untuk pembangunan yang lebih baik lagi di daerah kita,” jelasnya. (yuliantono/adikarya parlemen)

Baca Juga : Ridwan Kamil Tinjau Perbaikan Tanggul Sungai Citarum yang Jebol di Kabupaten Bekasi

 


Editor : Ghiok Riswoto