May Day 2023 jadi Momentum Perjuangan, Buruh KBB Sebut Ada Enam Tuntutan yang Diajukan, Apa Saja?

Momentum peringatan Hari Buruh (May Day) 2023 memiliki makna tersendiri oleh para buruh di Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan seluruh buruh di Indonesia.

May Day 2023 jadi Momentum Perjuangan, Buruh KBB Sebut Ada Enam Tuntutan yang Diajukan, Apa Saja?
Momentum peringatan Hari Buruh (May Day) 2023 memiliki makna tersendiri oleh para buruh di Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan seluruh buruh di Indonesia./Agus Satia Negara

INILAHKORAN, Ngamprah - Momentum peringatan Hari Buruh (May Day) 2023 memiliki makna tersendiri oleh para buruh di Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan seluruh buruh di Indonesia.

Selain itu, May Day tahun ini pun menjadi momen perjuangan untuk menyuarakan aspirasi dan tuntutannya kepada pemerintah.

Salah satu langkah perjuangan buruh di KBB dengan mengirimkan puluhan perwakilan massa buruh untuk berangkat ke Jakarta guna menyampaikan aspirasinya secara langsung kepada pemerintah pusat yang selama ini dianggap belum pro buruh. 

Baca Juga : Polisi Kerahkan 500 Personel Amankan Aksi Buruh di Gedung Sate

"Ada 58 perwakilan buruh dari KBB yang langsung ke Jakarta untuk bergabung dengan buruh lainnya menyampaikan tuntutan aspirasi ke pemerintah pusat," kata Ketua DPC SPN KBB, Budiman, Senin 1 Mei 2023.

Budiman menyebut, ada enam tuntutan buruh di KBB yang disampaikan ke pemerintah pusat karena dianggap merugikan kaum buruh. 

"Selama ini adanya berbagai aturan dan kebijakan tersebut telah membuat hak-hak buruh semakin termarjinalkan," ujarnya.

Baca Juga : PT CKJT: Ruas Fungsional Tol Cisumdawu Ditutup Hari Ini

Misalnya saja, lanjut dia, seperti pencabutan Omnibus Law UU Cipta Kerja, pengesahan RUU PRT, tolak RUU Kesehatan, lakukan reformasi agraria dan kedaulatan pangan. 

Halaman :


Editor : JakaPermana