Pandawa Ganjar Bertemu Budayawan dan Seniman Sunda, Komitmen Lestarikan Kebudayaan Bangsa

Ketua relawan Pandawa Ganjar, Safrudin Abas mengatakan acara ini bertujuan untuk menjaga dan melestarikan warisan budaya Sunda yang kaya dan beragam.

Pandawa Ganjar Bertemu Budayawan dan Seniman Sunda, Komitmen Lestarikan Kebudayaan Bangsa

INILAHKORAN, Karawang - Relawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Pandawa Ganjar mengadakan kegiatan silaturahmi yang bertajuk 'Ngariung Bersama Seniman dan Budayawan Sunda' di kawasan Sanggar Gembul CS, Desa Belendung, Kec. Klari, Kab. Karawang, Prov. Jawa Barat, Sabtu 15 Juli 2023.

Ketua relawan Pandawa Ganjar, Safrudin Abas mengatakan acara ini bertujuan untuk menjaga dan melestarikan warisan budaya Sunda yang kaya dan beragam. Ia menegaskan komitmen Pandawa Ganjar dalam mendukung, melestarikan serta mengapresiasi kekayaan tradisi yang budaya lokal yang ada di Indonesia. 

"Dalam rangka silaturami dengan para seniman, budayawan, para sepuh termasuk emak-emak yang hari ini ada. Kami memang dari awal konsisten mengangkat kebudayaan, karena bagi kami kebudayaan itu adalah instrumen untuk menyatukan yang beragam-ragam ini menjadi satu," kata Safas, sapaan Safrudin usai kegiatan.

Baca Juga : Muhammadiyah dan Aisyiyah Garut Diharapkan Jadi Model Gerakan Dakwah dan Amal Usaha bagi Daerah Lain

Ia menyatakan acara ini menjadi momen penting dalam memperkuat solidaritas antara Pandawa Ganjar, seniman, budayawan, dan masyarakat. 

Safas juga berharap dengan adanya kegiatan silaturahmi ini kesadaran masyarakat akan pentingnya melestarikan budaya lokal semakin meningkat, serta menjadi momentum untuk menjaga dan memperkaya warisan budaya Sunda agar tetap hidup dan terjaga keasliannya.

"Kami berharap dengan semangat-semangat seperti ini, kami mengangkat kebudayaan ini, kami bisa menyatukan unsur kebudayaan, kepemudaan, sepuh, seniman untuk kita sama-sama mendorong gerakan Pandawa Ganjar untuk Pak Ganjar Pranowo ke depan," tuturnya.  

Baca Juga : Ganjaran Buruh Berjuang Gelar Kopdar Untuk Serap Aspirasi Para Nelayan di Cirebon

Selain itu, acara ini juga menjadi sarana sosialisasi dan pengumpulan aspirasi dari masyarakat seputar keberhasilan Ganjar Pranowo, serta komitmen bersama dalam menjaga dan menghidupkan kesenian dan budaya lokal, terutama di Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti