Pengin Tahu, Mudik Tanpa Ribet Bisa Terwujud?

Pada Ramadan ini jelang mudik, Mothercare Indonesia mempersiapkan dan merekomendasikan perlengkapan #MudikTanpaRibet yang paling diperlukan untuk perjalanan panjang.

Pengin Tahu, Mudik Tanpa Ribet Bisa Terwujud?
Ilustrasi (Net)

INILAH, Jakarta - Pada Ramadan ini jelang mudik, Mothercare Indonesia mempersiapkan dan merekomendasikan perlengkapan #MudikTanpaRibet yang paling diperlukan untuk perjalanan panjang. Perlengkapan tersebut seperti stroller, carrier, travel coat, car seat, diaper bag, dan toiletries.

"Pada saat mudik Lebaran nanti, travelling bersama si Kecil merupakan hal yang sangat dinanti-nanti tetapi sedikit mencemaskan," kata Vice President Mothercare, Lina Paulina, Jakarta, Kamis, (16/5/2019).

#MudikTanpaRibet merupakan kampanye yang memberikan informasi mengenai segala kebutuhan travelling untuk di kecil dengan rangkaian produk Mothercare agar orang tua lebih praktis dan tidak repot.

Produk yang diperlukan selama perjalanan ada di Mothercare seperti stroller, carrier, carseat, travel cot, diaper bag dan toiletries. Mothercare menyediakan stroller atau kereta dorong bayi dengan ukuran cabin seperti Baby Jogger City Tour, Britex, Joie Tourist, dan Mothercare ride.

Untuk mempermudah mobilitas, tersedia pula carrier atau gendongan bayi juga yang memiliki hipseat atau penyangga duduk untuk memberikan kenyamanan kepada orang tua saat menggendong si kecil selama perjalanan.

Untuk alasan keamanan dan juga kenyamanan bayi, ketika dalam perjalanan darat menggunakan mobil, akan lebih baik jika si kecil didudukkan di car seat dengan pilihan Joie Everystage.

Untuk melepas lelah setelah perjalanan panjang, si kecil perlu direbahkan di tempat yang nyaman, Mothercare menyediakan travel cot yang mempunyai fungsi selain tempat tidur tetapi juga menjadi tempat bermain si kecil yang praktis dibawa, seperti travel cot Mothercare dan Joie.

Halaman :


Editor : suroprapanca