Peringati HUT Kemerdekaan RI, Koalisi Rakyat Bersatu Gelar Upacara

Masyarakat Kota Bandung yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Bersatu,  melakukan upacara memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat, Rabu 17 Agustus 2022.

Peringati HUT Kemerdekaan RI, Koalisi Rakyat Bersatu Gelar Upacara
INILAHKORAN, Bandung - Masyarakat Kota Bandung yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Bersatu,  melakukan upacara memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat, Rabu 17 Agustus 2022.
Perwakilan Koalisi Rakyat Bersatu Budi Hermansyah mengatakan, kegiatan pada pagi ini tidak lain untuk kembali menggali semangat rasa nasionalisme dan bela tanah air, serta kesetiaan kepada ideologi negara yaitu Pancasila. 
"Alhamdulillah, upacara ini diikuti sebanyak 109 organisasi dari berbagai latar belakang. Baik lintas agama, nasionalis juga lainnya. Makna dari kegiatan ini ingin kembali menggali semangat rasa nasionalisme," kata Budi Hermansyah. 
Selain hal itu, Budi Hermansyah turut menyoroti adanya gejala sekelompok masyarakat yang dengan terbuka menyatakan adanya solusi lain dari bentuk negara yang menjadi masalah. Sehingga perlu adanya respon dengan bentuk perlawanan. 
"Pemasangan spanduk di beberapa lokasi ini sebagai bentuk perlawanan kita merespon fenomena adanya konvoi yang mendukung khilafah. Kita tuliskan dengan jelas pada spanduk bahwa Pancasila Yes, Khilafah No. Ini sebagai bentuk pembelaan ideologi bangsa," ucapnya. 
Ditegaskan Budi, Koalisi Rakyat Bersatu pun mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat untuk menyelesaikan peraturan yang melarang berkembangnya paham radikalisme dan intoleran di tanah air tercinta ini. 
"Kita ingin Pemprov dan kabupaten/kota se-Jabar serius lakukan pembinaan, pembumian nilai-nilai Pancasila di instansi pemerintahan utamanya di pendidikan. Paling penting kepada aparat hukum, untuk bisa tindak tegas ke kelompok atau perorangan yang masih lakukan kampanye dan propaganda terkait khilafah," ujar dia. *** (Yogo Triastopo) 


Editor : Ahmad Sayuti