RPJPD Kota Bogor 2025-2045, Jadi Kota Sains Kreatif, Maju dan Berkelanjutan

Badan perencanaan pembangunan, riset dan inovasi daerah (Bapperida) Kota Bogor melaksanakan Musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Bogor 2025 - 2045 di IPB International Convention Center (IICC) Botani Square pada Kamis 18 April 2024 petang.

RPJPD Kota Bogor 2025-2045, Jadi Kota Sains Kreatif, Maju dan Berkelanjutan

INILAHKORAN, Bogor - Badan perencanaan pembangunan, riset dan inovasi daerah (Bapperida) Kota Bogor melaksanakan Musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Bogor 2025 - 2045 di IPB International Convention Center (IICC) Botani Square pada Kamis 18 April 2024 petang.

Mengusung tema sebagai Kota Sains Kreatif, Maju dan Berkelanjutan, Musrenbang RPJPD Kota Bogor 2025 - 2045 dihadiri juga Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, perwakilan Forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kota Bogor, unsur wilayah beserta seluruh Organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor.

Baca Juga : Bima Janjikan Perjuangkan Kesejahteraan PKWT Usai Ngaliwet Bareng 

Wali Kota Bogor, Bima Arya menyampaikan, bahwa Kota Bogor sudah memiliki identitas dan karakter yang tertanam sejak dahulu yang kemudian juga diturunkan ke dalam rumusan RPJPD 2025-2045. Sehingga tugas ke depan yang akan memimpin Kota Bogor adalah membaca tanda-tanda perubahan zaman.

Baca Juga : Film Dokumenter, Bima Bercerita Perjalanan 10 Tahun Menata Kota Bogor

"Kita harus melihat itu dengan sangat optimis. Peluang untuk Kota Bogor lebih maju. Jadi mari kita baca itu dengan optimis dan memberikan peluang yang sangat besar untuk kemajuan Kota Bogor," ungkap Bima dalam keteranganya pada Jum'at 19 April 2024 pagi.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti