Sparepart Dicuri, 2.900 Lampu PJU di Kota Bandung Mati

Kepala Bidang Prasarana Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung Panji Kharismadi mengatakan, ada 2.900 penerangan jalan umum (PJU) di Kota Bandung tidak menyala.

Sparepart Dicuri, 2.900 Lampu PJU di Kota Bandung Mati
Kepala Bidang Prasarana Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung Panji Kharismadi mengatakan, ada 2.900 penerangan jalan umum (PJU) di Kota Bandung tidak menyala.

Panji menambahkan, Dishub Kota Bandung telah menyiapkan anggaran Rp 55 miliar untuk penerangan jalan. Sebanyak Rp 33 miliar akan digunakan pembangunan tiang baru sebanyak 1.600 di jalan lebar.

"Juga terdapat beberapa titik blankspot, diantaranya karena lampu penerangan yang ikut terpasang ke tiang PLN. Selain itu tertutup daun pohon dan memiliki jarak lebih dari 20 meter," jelasnya.

Terkait kondisi penerangan yang tidak menyala yang mengakibatkan tingkat kejahatan. Panji mengaku harus terlebih dahulu mengecek lokasi peristiwa kejahatan, sehingga belum dapat memastikan. *** (yogo triastopo)

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti