Gelorakan Semangat di Tengah Pandemi, Debby Tan Pamerkan Karyanya di Ramadan Runway 2021

Model senior sekaligus perancang busana Debby Aura akrab disapa Debby Tan menggelorakan semangat di tengah pandemi Covid-19 melalui karya-karya desain fesyen hijab.

Gelorakan Semangat di Tengah Pandemi, Debby Tan Pamerkan Karyanya di Ramadan Runway 2021

INILAH,Jakarta,- Model senior sekaligus perancang busana Debby Aura akrab disapa Debby Tan menggelorakan semangat di tengah pandemi Covid-19 melalui karya-karya desain fesyen hijab.

Hal itu dibuktikan Debby Tan dengan menampilkan ragam karya rancangan busananya dalam gelaran Ramadan Runway 2021 di Kota Kasablanka Mal, Jakarta, 24 Apri 2021 lalu. Gelaran Ramadan Runway 2021 sendiri akan berlangsung hingga 23 Mei 2021 mendatang.

Kendati biasanya lebih fokus dalam karya-karya rancangan busana bernuansa batik, namun rancangan busana bagi kalangan hijabers karya Debby Tan mampu memukau pengunjung Kokas saat gelaran. Sebanyak 10 karya Debby pun dipamerkan dan mendapatkan sambutan hangat pecinta fesyen Indonesia.

Baca Juga : Ayu Maulida dan Komodo yang Menghentak Miss Universe

Dalam bincang-bincangnya seusai gelaran, Debby mengaku sangat bersyukur gelaran Runway Ramadan 2021 berjalan lancar dan sukses.

Menurut lulusan Academic Fashion Designer Universitas Mode di Bandung ini, menjadi satu kebanggaan dirinya dapat berkolaborasi dengan para desainer kenamaan seperti Popi Dharsono, Ivan Gunawan, Jenny Tjahayawati serta sederet nama beken lainnya dalam Runway Ramadan 2021.

"Alhamdulillah senang banget karena acara juga lancar dan sukses. Aku ada menampilkan sepuluh karya berbeda di luar karya-karya bazar," ungkap Debby.

Baca Juga : Porsche Macan Listrik Bakal Rilis pada 2023

Lebih lanjut Debby mengungkapkan, gelaran Ramadan Runway 2021, disamping sebagai sarana untuk menampilkan karya-karya sebagai rujukan tren fesyen wanita muslimah, juga menjadi simbol menggelorakan semangat di tengah pandemi Covid-19.

Halaman :


Editor : Ghiok Riswoto