KPP Kota Bogor Deklarasi Tim Pemenangan Amin, Targetkan Menang Dengan 80 Persen Suara

Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Kota Bogor menargetkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) raih kemenangan dengan suara 80 persen di Kota Bogor. 

KPP Kota Bogor Deklarasi Tim Pemenangan Amin, Targetkan Menang Dengan 80 Persen Suara

INILAHKORAN, Bogor - Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Kota Bogor menargetkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) raih kemenangan dengan suara 80 persen di Kota Bogor

Kepastian target KPP Anies Baswedan- Muhaimin Iskandar diungkapkan oleh jajaran petinggi PKS, PKB, Partai Umat dan Partai Nasdem Kota Bogor di Ballroom Grand Asana Pangrango, Kecamatan Bogor Tengah pada Selasa 3 Oktober 2023 malam.

"Alhamdulillah pada malam hari ini pimpinan partai KPP di Kota Bogor dari PKS, PKB, Partai Umat dan Partai Nasdem mendeklarasikan tim pemenangan pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (Amin) di Kota Bogor. Kami harus sampaikan, kami ingin tim ini harus bisa bergerak lebih cepat dan lebih dahulu. Karena pasangan Amin ini, pasangan pertama yang memang nanti dari beberapa pasang capres. Ini yang sudah resmi di deklarasikan, walaupun belum mendaftar," ungkap Ketua DPD Nasdem Kota Bogor, Benninu Argoebie kepada wartawan.

Baca Juga : Kota Bogor Raih TP2DD Terbaik Se-Jawa Bali, Siap Digitalisasikan Semua Aspek

Benninu melanjutkan, KPP Kota Bogor ingin bergerak cepat supaya kedepan memastikan kemenangan pasangan Amin di Kota Bogor

"Kami berdiskusi dengan ketua partai PKS, PKB dan Partai Umat, bahwa selepas ini langsung diresmikan rumah pemenang atau markas pemenangan Amin juga untuk sekretariat bersama empat partai. Insyaallah setiap bulan akan dilakukan pertemuan, bisa setiap bulan dan setiap minggu antar partai ini bertemu untuk kemenangan Amin," terangnya

Benninu menjelaskan, untuk target, pihaknya ingin memastikan kemenangan mutlak di Kota Bogor, indikatornya adalah banyak masyarakat Kota Bogor yang menginginkan perubahan serta merindukan sosok seperti bapak Anies Baswedan dan Gus Muhaimin. 

Baca Juga : Pemkab Bogor Batal Relokasi Pedagang Pasar Leuwiliang ke Terminal

"Kami yakin angka 80 persen dirasa bisa di Kota Bogor. Yang pasti akan diresmikan dahulu rumah pemenangan bersama," jelas Benninu didampingi Ketua DPC PKB Kota Bogor, Dewi Fatimah, Ketua DPD Partai Ummat Kota Bogor, Ramlanto dan Sekretaris DPD Nasdem Kota Bogor Devie Prihartini Sultani (DPS).

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti