Lantik Ketua KONI yang Baru, Iwan Setiawan Targetkan Juara Umum Lagi di Porprov ke XV Jabar

Iwan Setiawan pun menargetkan pada ajang Porprov ke XV Jawa Barat mendatang di Kota Bogor pada Tahun 2026, Kontingen Atlet Kabupaten Bogor bisa merebut kembali juara umum dari Kabupaten Bekasi.

Lantik Ketua KONI yang Baru, Iwan Setiawan Targetkan Juara Umum Lagi di Porprov ke XV Jabar
Plt Bupati Bogor saat pelantikan KONI Kabupaten Bogor. Reza Zurifwan

INILAHKORAN, Bogor - Disaksikan Ketua KONI Jawa Barat dan Forkopimda, Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan melantik Ketua dan Pengurus KONI Kabupaten Bogor periode 2023-2026.

Iwan Setiawan pun menargetkan pada ajang Porprov ke XV Jawa Barat mendatang di Kota Bogor pada Tahun 2026, Kontingen Atlet Kabupaten Bogor bisa merebut kembali juara umum dari Kabupaten Bekasi.

"Saya menargetkan Kontingen Atlet Kabupaten Bogor kembali meraih juara umum di Porprov ke XV Jawa Barat pada Tahun 2026, di mana tuan rumahnya adalah Kota Bogor," ujar Iwan Setiawan kepada wartawan, Selasa, 29 Agustus 2023.

Baca Juga : Minim Peredaran Barang Haram, Kampung Ini Jadi Kampung Tangguh Anti Narkotika

Oleh karena itu, ia meminta Ketua, Pengurus KONI dan Pengcab untuk membuat rencana strategis, agar bisa mencapai target yang juga sudah disepakati bersama-sama.

"terutama buat Ketau dan Pengurus Pengcab, mereka harus membuat rencana dan peta persaingan prestasi olahraga dengan kota dan kabupaten lainnya di  Provinsi Jawa Barat," pinta politisi Partai Gerindra tersebut.

Ketua KONI Kabupaten Bogor Dedi Ade Bachtiar menuturkan siap membuat rencana strategis agar atlet-atletnya bisa meraih juara umum di Porprov ke XV Jawa Barat mendatang.

Baca Juga : Polisi Hadiahi Timah Panas Komplotan Curanmor di Bogor

"Bersama Pengcab, KONI Kabupaten Bogor akan segera membuat rencana strategis menuju Juara Umum Porprov ke XV Jawa Barat. Hal itu sesuai arahan Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan,"  tutur Dedi Ade Bachtiar.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti