Lawan PSS Sleman, Bojan Hodak Pastikan Laga Berbahaya Bagi Persib

Bojan Hodak mengatakan laga melawan PSS Sleman merupakan satu di antara pertandingan lainnya yang sangat penting bagi Persib. Apalagi timnya tengah berada dalam hasil bagus di beberapa laga terakhir.

Lawan PSS Sleman, Bojan Hodak Pastikan Laga Berbahaya Bagi Persib
Bpjwn Hodak dan David da Silva/Muhammad Ginanjar

INILAHKORAN, Bandung - Pelatih Persib, Bojan Hodak pastikan melawan PSS Sleman akan menjadi laga berbahaya bagi timnya. Pertandingan akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Kota Bandung, Sabtu, 28 Oktober 2023.

Bojan Hodak mengatakan laga melawan PSS Sleman merupakan satu di antara pertandingan lainnya yang sangat penting bagi Persib. Apalagi timnya tengah berada dalam hasil bagus di beberapa laga terakhir.

Baca Juga : David da Silva Pastikan Persib Memiliki Persiapan 100 Persen Hadapi PSS Sleman

"Dan besok kami akan bermain sebagai tuan rumah di kandang," kata Bojan Hodak di Stadion GBLA, Gedebage, Kota Bandung, Jumat, 27 Oktober 2023.

Baca Juga : Tangkis Kritikan Bobotoh, Bojan Hodak Pastikan Dedi Kusnandar Pemain Penting di Persib

Pelatih asal Kroasia ini pun mengaku sudah mengantongi kekuatan PSS Sleman. Menurutnya tim berjulukan Elang Jawa itu merupakan tim dengan kemampuan individual yang bagus dan memiliki banyak pemain berpengalaman.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti