Lewat Hade Market, UMKM Unjuk Gigi Buka Peluang Pengembangan Usaha

Guna mengembangkan usaha UMKM. Salah satunya melalui gelaran bertajuk Hade Market Temu Bisnis dan Gelar Produk, yang diharapkan menjadi momentum pelaku usaha unjuk gigi memasarkan produk terbaiknya pada publik.

Lewat Hade Market, UMKM Unjuk Gigi Buka Peluang Pengembangan Usaha

INILAHKORAN, Bandung – Beragam upaya terus dilakukan Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (Diskuk) Provinsi Jawa Barat, guna mengembangkan usaha UMKM. Salah satunya melalui gelaran bertajuk Hade Market Temu Bisnis dan Gelar Produk, yang diharapkan menjadi momentum pelaku usaha unjuk gigi memasarkan produk terbaiknya pada publik.

Kepala Diskuk Jabar Rachmat Taufik Garsadi menuturkan, Hade Market Temu Bisnis dan Gelar Produk yang dilaksanakan di Ciwalk, Kota Bandung, Sabtu 9 Desember 2023 kemarin, merupakan hasil kolaborasi dari lembaga Delta Incubator dalam mendongkrak pertumbuhan UMKM agar dapat bersaing dengan produk dari luar.

Terlebih 25 UMKM yang terlibat pada Hade Market kata Taufik, merupakan unggulan hasil seleksi ketat melalui booth camp, coaching dan workshop. Dimana bermuara pada gelaran ini, yang menjadi puncak kegiatan.

Baca Juga : Masih Banyak PR, Bey Machmudin Harap Program Citarum Harum Terus Berlanjut

“Ini (Hade Market) puncak dari kegiatan inkubasi pelaku UMKM di Jawa Barat. Ini kewajiban Pemprov, membentuk lembaga inkubator yang sampai saat ini belum punya. Sehingga di 2023 ini, kita cikal bakal membuat inkubator, kerjasama dengan berbagai pihak (salah satunya) dengan nama Delta Incubator,” ujar Taufik di sela acara.

Dia pun memastikan, kegiatan ini akan terus berlanjut secara kontinyu agar UMKM di Jawa Barat yang jumlahnya sekitar 4,6 juta dapat terakomodir oleh pemerintah. Sehingga diharapkan dapat naik tingkat secara berjenjang.

“Butuh secara kontinyu dan intensif. Dibina, didampingi sehingga mudah-mudahan UMKM bisa naik kelas. Dari mikro ke usaha kecil, usaha kecil ke menengah dan seterusnya,” ucapnya.

Baca Juga : Bey Machmudin Apresiasi Respon Cepat Stakeholders dalam Penanganan Bencana Alam

Taufik berharap, melalui Hade Market produk UMKM kian dikenal luas oleh masyarakat akan keunggulannya. Apalagi menurutnya produk UMKM Jawa Barat tidak kalah saing, baik di level nasional maupun internasional.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti