Mantap, Produk UMKM Kota Bandung Segera Tembus Pasar Mancanegara

Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan produk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Kota Bandung berpeluang tembus pasar internasional lebih luas. 

Mantap, Produk UMKM Kota Bandung Segera Tembus Pasar Mancanegara
Istimewa

INILAH, Bandung - Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan produk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) Kota Bandung berpeluang tembus pasar internasional lebih luas. 

Hal ini seiring dengan rencana badan kerja sama antar parlemen (BKSAP) DPR RI yang akan menjembatani kerjasama, antara pemerintah kabupaten/kota. Termasuk Kota Bandung dengan negara lain. 

"Hadirnya BKSAP dapat memudahkan kerja sama internasional antara Pemkot Bandung dengan berbagai negara. Mudah-mudahan tindak lanjut kerja sama sister city ini, bisa lebih cepat untuk diaplikasikan lewat bantuan BKSAP," kata Yana. 

Baca Juga : Langgar Prokes Dua Tempat Usaha Terancam di Cabut Izin Operasional

Dijelaskan dia, salah satu upaya yang bisa dilakukan Pemkot Bandung dengan adanya BKSAP adalah mendorong pemasaran produk-produk UMKM  ke kancah internasional.

"Kadang-kadang, kita pemda punya keterbatasan melakukan kerja sama dengan pihak luar. Itu harus lewat dewan. Sementara, kita rata-rata mendorong UMKM atau apa. Mungkin akan lebih leluasa dengan BKSAP," ucapnya. 

Selama ini sambung dia, Pemkot Bandung telah berhasil mengekspor produk-produk UMKM ke berbagai negara. Di antaranya Australia, Afrika, Selandia Baru, dan negara-negara lainnya di Asia. 

Baca Juga : Yana Puji Buruan Sae Komplek Raflesia

"Kepemimpinan di negara-negara yang ada sister city itu, rata-rata pemerintahan parlementer. Jadi menurut saya akan lebih mudah lobinya, jika dilakukan oleh parlementer juga," ujar dia. 

Halaman :


Editor : Bsafaat