Meski Terkena Refocusing Anggaran, DPRD Jabar Minta KCD ESDM Wilayah III Bekerja Maksimal

Anggota Komisi IV DPRD Jabar Prasetyawati meminta agar KCD ESDM Wilayah III Purwakarta tetap bekerja maksimal meski terkena refocusing .

Meski Terkena Refocusing Anggaran, DPRD Jabar Minta KCD ESDM Wilayah III Bekerja Maksimal
Anggota Komisi IV DPRD Jabar Prasetyawati meminta agar KCD ESDM Wilayah III Purwakarta tetap bekerja maksimal meski terkena refocusing anggaran.

INILAHKORAN, Bandung – Anggota Komisi IV DPRD Jabar Prasetyawati meminta agar KCD ESDM Wilayah III Purwakarta tetap bekerja maksimal meski anggarannya berkurang akibat refocusing anggaran penanganan pandemi Covid-19.

Kala melaksanakan rapat kerja terkait monitoring kegiatan Tahun Anggaran 2021, Senin 8 November 2021.

Prasetyawati menjelaskan, hampir semua dinas terdampak refocusing anggaran. Termasuk, Kantor Cabang Dinas (KCD) Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Wilayah III yang terkena refocusing anggaran dari Rp1,7 miliar menjadi Rp1,2 miliar.

Baca Juga: Legislator Ingin Genjot IPP Jabar

“Pada perencanaan awal anggaran Rp1,7 miliar. Lalu terkena refocusing anggaran menjadi Rp1,2 miliar. Dimana Rp1,2 miliar ini terdiri dari belanja modal, belanja operasional kurang lebih 1 miliar dengan pelaksanaan program 10 kegiatan dan 15 sub kegiatan," ujar Prsetyawati.

Hanya saja kata dia, bukan berarti pencapaian tidak dapat ditingkatkan. Pihaknya menilai, ada beberapa poin yang seharusnya bisa lebih baik. Salah satunya mengenai administrasi tambang, yang sejauh ini menurutnya belum mencapai target. Dia pun mendorong KCD ESDM Wilayah III agar bekerja ekstra keras, kendati dalam kondisi sulit seperti saat ini.

Halaman :


Editor : inilahkoran