Nama Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi Kembali Dicatut Dalam Dugaan Aksi Penipuan, Begini Penjelasan Diskominfo

Pencatutan nama pejabat yang kerap dimanfaatkan untuk kejahatan oleh oknum tak bertanggungjawab kian marak terjadi di berbagai daerah.

Nama Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi Kembali Dicatut Dalam Dugaan Aksi Penipuan, Begini Penjelasan Diskominfo
Belum lama ini, nama Penjabat (Pj) Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi juga tak lepas dari aksi pencatutan yang diduga dimanfaatkan untuk aksi penipuan.

INILAHKORAN, Cimahi - Pencatutan nama pejabat yang kerap dimanfaatkan untuk kejahatan oleh oknum tak bertanggungjawab kian marak terjadi di berbagai daerah.

Belum lama ini, nama Penjabat (Pj) Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi juga tak lepas dari aksi pencatutan yang diduga dimanfaatkan untuk aksi penipuan.

Menyikapi hal itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Cimahi melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) mengimbau masyarakat dan stakeholder lainnya waspada terhadap aksi penipuan yang mengatasnamakan pejabat. Termasuk nama Pj Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi.

Baca Juga : Angin Kencang Hantam Tiga Kecamatan di Kabupaten Bandung

Kepala Bidang Informasi, Komunikasi Publik dan Statistik Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Cimahi, Hendi Purwanda membenarkan adanya dugaan penipuan yang mencatut nama Pj Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi.

"Modusnya kali ini pelaku seolah-olah Pemkot Cimahi ingin memberikan donasi dengan mengatasnamakan Pj Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi," kata Hendi, Rabu 1 November 2023.

Hendi menyebut, dugaan penipuan kali ini pelaku yang menggunakan nomor 082143626611 mengirimkan pesan via WhatsApp. Salah satu sasarannya ialah pihak yayasan.

Baca Juga : Bupati Bandung Dadang Supriatna Imbau Masyarakat  Tingkatkan Siaga Dini Hadapi Musim Hujan

Menurutnya, dengan menggunakan foto profil Pj Wali Kota Cimahi yang disertai nama lengkap, nomor tersebut terlebih dahulu mengenalkan diri sebagaj Pj Wali Kota Cimahi.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti