P3D Wilayah Ciamis Ajak Masyarakat Manfaatkan Pemutihan BBN dan Diskon PKB

Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah (P3DW) Ciamis atau lebih dikenal dengan Samsat Kabupaten Ciamis terus berupaya meningkatkan pendapatan dari pajak kendaraan.

P3D Wilayah Ciamis Ajak Masyarakat Manfaatkan Pemutihan BBN dan Diskon PKB
Kasubag Tata Usaha P3D Wilayah Ciamis, Asep Wawan Setiawan menjelaskan, program yang berlangsung pada 3 Juli-31 Agustus 2023 ini bertujuan untuk memberikan keringanan bagi masyarakat dalam membayar pajak kendaraan.(Foto Istimewa)

INILAHKORAN, Ciamis- Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah (P3DW) Ciamis atau lebih dikenal dengan Samsat Kabupaten Ciamis terus berupaya meningkatkan pendapatan dari pajak kendaraan.

Salah satu upaya yang dilakukan Samsat Ciamis dalam memaksimalkan pelayanannya yakni dengan meluncurkan program pemutihan bea balik nama (BBN) dan diskon pajak kendaraan bermotor (PKB).

Kepala P3D wilayah Ciamis, Encep Iwa Sudrajat melalui Kasubag Tata Usaha, Asep Wawan Setiawan menjelaskan, program yang berlangsung pada 3 Juli-31 Agustus 2023 ini bertujuan untuk memberikan keringanan bagi masyarakat dalam membayar pajak kendaraan.

Baca Juga : Lapas Cirebon Gagalkan Penyelundupan Narkotika Jenis Sabu dan Obat Penenang

Selain itu, Asep menyebutkan program ini digulirkan untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat di wilayah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dalam membayar pajak bermotor.

Saat ini dikatakan Asep, ada 283 ribu potensi kendaraan wajib pajak di wilayah Ciamis, dari total tersebut kurang lebih 30 persen sampai 35 persen belum mendaftar.

Kemudian menurutnya, tahun ini target pendapatan kendaraan pajak Ciamis untuk penerima harian mencapai 0,3 persen atau senilai Rp 300 juta, dari target tahunan mencapai Rp92,6 miliar. 

Baca Juga : Jadi Korban TPPO, Warga Cianjur Minta Tolong Untuk Dipulangkan

"Mudah-mudahan dengan adanya program ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dan bisa membantu bagi mereka yang membayar pajak kendaraan selama 7 tahun terus yang balik nama. Kemudian saya juga berharap dengan program ini bisa mendongkrang capaian target tahunan, karena tahun lalu kami mencapai target 100 persen,” kata dia. 

Halaman :


Editor : Ghiok Riswoto