Pejabat AS mundur Lantaran Kecewa Cara Biden Tangani Israel-Palestina

Seorang pejabat Departemen Luar Negeri Amerika Serikat pada Rabu mundur karena kecewa dengan kebijakan Presiden Joe Biden dalam menangani konflik Israel-Palestina.

Pejabat AS mundur Lantaran Kecewa Cara Biden Tangani Israel-Palestina
Seorang pejabat Departemen Luar Negeri Amerika Serikat pada Rabu mundur karena kecewa dengan kebijakan Presiden Joe Biden dalam menangani konflik Israel-Palestina./antarafoto

Dalam pidatonya di Tel Aviv pada Rabu, Biden menyuarakan dukungan penuhnya bagi Israel.

"Kalian tidak sendirian. Kalian tidak sendirian," katanya.

"Amerika Serikat akan selalu ada untuk kalian. Kami tahu bahwa serangan teroris baru-baru ini telah menyebabkan rasa sakit dan penderitaan yang mendalam bagi bangsa ini (Israel)."

Baca Juga : Pertahanan Sipil Palestina Kewalahan Selamatkan Korban Pemboman Israel

Dalam surat pengunduran dirinya, Paul menyampaikan keinginannya agar orang-orang yang tidak bersalah, baik di Israel maupun di Palestina, dilindungi.

Pembunuhan dan penculikan warga sipil oleh kelompok teroris di Israel dan Palestina adalah tindakan yang bertentangan dengan upaya perdamaian, katanya.

Dia menambahkan bahwa hukuman kolektif, pembersihan etnis, pendudukan, dan kebijakan apartheid adalah musuh bagi perdamaian.*** (antara)

Baca Juga : Negara-negara Arab Kutuk Serangan Israel Terhadap RS Baptist di Gaza

Halaman :


Editor : JakaPermana