Babak Baru Kasus Pembunuhan Wanita Paruh Baya di Lembang, Polisi Amankan Istri Pelaku

Kasus pembunuhan wanita paruh baya Fifi Hasanah (55) yang dianiaya mantan asisten rumah tangga (ART) korban, yakni Taudin alias Adi (40) di sebuah rumah kontrakan di Kampung Barulaksana, RT 02/15, Desa Jayagiri, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) memasuki babak baru.

Babak Baru Kasus Pembunuhan Wanita Paruh Baya di Lembang, Polisi Amankan Istri Pelaku
Kasus pembunuhan wanita paruh baya Fifi Hasanah (55) yang dianiaya mantan asisten rumah tangga (ART) korban, yakni Taudin alias Adi (40) di sebuah rumah kontrakan di Kampung Barulaksana, RT 02/15, Desa Jayagiri, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) memasuki babak baru./Agus Satia Negara

INILAHKORAN, Ngamprah - Kasus pembunuhan wanita paruh baya Fifi Hasanah (55) yang dianiaya mantan asisten rumah tangga (ART) korban, yakni Taudin alias Adi (40) di sebuah rumah kontrakan di Kampung Barulaksana, RT 02/15, Desa Jayagiri, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) memasuki babak baru.

Usai menangkap Taudin alias Adi, polisi juga mengamankan istri pelaku berinisial S di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) pada Rabu 22 Mei 2024.

Wanita asal Tegal, Jawa Tengah itu sempat kabur namun berhasil diamankan sehari berselang dari kejadian pembunuhan terhadap Fifi oleh suaminya pada Selasa 21 Mei 2024.

Baca Juga : Polisi Jawab Keraguan Warganet, Soal Pegi Setiawan

"Sudah (diamankan) Rabu siang. Setelah itu kami lakukan pemeriksaan mendalam terhadap yang bersangkutan," kata Kanit Reskrim Polsek Lembang, Iptu Yuhadi kepada wartawan.

Yuhadi menerangkan, S diamankan tak jauh dari lokasi pembunuhan Fifi. Ia diamankan dalam kondisi lemas lantaran berdasarkan keterangan suaminya, S tak mempunyai uang sama sekali. 

"Jadi setelah kejadian itu dia langsung kabur, masih di sekitaran Jayagiri. Istilahnya dia itu luntang-lantung, kelaparan. Makanya dia diamankan dalam kondisi lemas juga," ucapnya.

Baca Juga : Dispernakan KBB Prediksi Jumlah Hewan Kurban pada Hari Raya Iduladha 1445 H Meningkat 5-10 Persen

Yuhadi menuturkan, berdasarkan hasil pemeriksaan intensif, tak ada peran krusial S dalam aksi pembunuhan yang dilakukan suaminya terhadap Fifi yang tak lain merupakan mantan majikannya sendiri. 

Halaman :


Editor : JakaPermana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita inliahkoran.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaGNP8EKrWR5pVfYAU1C
Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.