Penuhi Hak Identitas Penduduk, Pemkot Bandung Serahkan KTP Elektronik di Rutan Kelas l Bandung

Wali Kota Bandung, Yana Mulyana didampingi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bandung, Tatang Muhtar menyerahkan sebanyak 70 keping KTP elektronik kepada warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas I Bandung.

Penuhi Hak Identitas Penduduk, Pemkot Bandung Serahkan KTP Elektronik di Rutan Kelas l Bandung
Wali Kota Bandung, Yana Mulyana menyerahkan KTP elektronik kepada 70 warga binaan di Rutan Kelas 1 Bandung, sebagai bentuk pemenuhan hak identitas penduduk, Rabu 24 Agustus 2022

Sementara itu, Kepala Rutan Kelas l Bandung, Riko Stiven berterima kasih kepada Pemkot Bandung telah menyerahkan KTP kepada warga binaanya.

"Terima kasih kepada pak wali dan jajarannya," kata Riko.

Riko juga mengapresiasi sejumlah dukungan yang diberikanselama ini kepada warga binaan.

Baca Juga : Empat Orang Tewas di Cileunyi, Polisi Pastikan Karena Menenggak Miras Oplosan

"Dukungan sarana keagamaan, mulai ustaz dan gereja dibantu," tuturnya. 

Perlu diketahui, penyerahan KTP elektronik kepada Warga Binaan Rutan Kelas I Bandung memiliki tujuan sebagai berikut: 

1. Terselenggaranya tertib Administrasi Kependudukan dan meningkatnya pelayanan prima kepada masyarakat di bidang Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Baca Juga : Viral Ojol Serahkan Janin yang Mau Dikubur ke Polsek Ciwidey, Ternyata Pengemudi Anggota Buser

2. Mendukung proses terwujudnya basis data (database) penduduk yang akurat dari hasil penyelenggaraan pendaftaran dan pencatatan sipil di wilayah administrasi pemerintahan.


Editor : Ghiok Riswoto