Polres Garut Gelar Operasi Zebra Lodaya 2023, Knalpot Bising jadi Sasaran Utama

Polres Garut menggelar Operasi Zebra Lodaya 2023 pada 4-14 September 2023. Pengamanan penggunaan knalpot bising menjadi prioritas sasaran.

Polres Garut Gelar Operasi Zebra Lodaya 2023, Knalpot Bising jadi Sasaran Utama
Kepala Polres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha mengatakan hal itu pada saat apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Lodaya 2023 yang dipimpin Komandan Distrik Militer (Dandim) 0611/Garut Letkol Czi Dhanisworo di Mako Polres Garut, Senin 4 September 2023. (zainulmukhtar)

INILAHKORAN, Garut - Polres Garut menggelar Operasi Zebra Lodaya 2023 pada 4-14 September 2023. Pengamanan penggunaan knalpot bising menjadi prioritas sasaran.

Kepala Polres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha mengatakan hal itu pada saat apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Lodaya 2023 yang dipimpin Komandan Distrik Militer (Dandim) 0611/Garut Letkol Czi Dhanisworo di Mako Polres Garut, Senin 4 September 2023.

Dia mengatakan, selama semester I 2023 angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Garut relatif menurun. 

Baca Juga : Cirebonkab Saber Hoaks Sabet Penghargaan Anti Hoaks of The Year

Dia menilai hal itu terjadi bukan hanya hasil kerja dari Polres Garut melainkan semua pihak yang bersama-sama melakukan edukasi terkait pentingnya berlalulintas yang baik dan benar.

Terkait knalpot bising, Rohman Yonky menegaskan pihaknya banyak mendapatkan laporan dan keluhan masyarakat yang merasa diresahkan dengan penggunaan knalpot bising

Berdasarkan hal itu, pihaknya menjadikan pengamanan penggunaan knalpot bising termasuk prioritas selama Operasi Zebra Lodaya 2023.

Baca Juga : DPC PKB Kabupaten Cirebon Mengaku Siap, Menangkan Anies-Gus Muhaimin

Dia mengatakan sudah memerintahkan jajarannya mengedukasi bengkel-bengkel. Jika ada yang ingin memasang knalpot bising agar tidak dipasang. Para penjual pun diimbau tidak menjual knalpot bising tersebut.*** (zainulmukhtar)


Editor : Doni Ramdhani